Senin, 05 Desember 2011

MUNAS SKIFI = Wisata ukhuwah n spiritual....

MUNAS PERDANA SKIFI
SKIFI (Sentra Kerohanian Islam Farmasi Indonesia) merupakan Organisasi yang beranggotakan LDF (Lembaga dakwah Fakultas) Farmasi se Indonesia. Organisasi ini baru saja di resmikan pada tanggal 3 – 4 Desember 2011 di Surabaya. Tentunya UKKI Asy – syifa tidak mau ketinggalan dalam menorehkan sejarah pembentukan organisasi yang berskala Nasional ini. Bersama 11 Universitas lainnya yakni : UIN, UGM, ITB, UNSOED, UII, UAD,UMS, UNS, UNMUL, UNAIR,UMM,UJ,saling bertukar pikiran dalam membahas AD/ ART, Kepengurusan, GBHK dari Organisasi ini. Sebenarnya masih banyak universitas yang hendak bergabung dalam SKIFI namun karena mereka berhalangan hadir, sehingga mereka tidak dapat mengikuti MUNAS Perdana SKIFI ini.
Rombongan Asy – syifa merupakan rombongan dengan delegasi terbanyak yaitu 24 orang. Mereka adalah : Mas Bayu, Hendra WP, Arief Kurniawan, Alief rizky, Sulthon Habibi, Arief Lukman, Maulana, Putra, Irwin, Tira, Ulya, Endah, Nina, Rossa,Rini, Mbak Bino, Mbak Athika, Mbak Anisya,Ika, Rara, Putri, Fitria, Elisa, Mia. Kami berangkat dari Jember pada hari Kamis jam 11 malam dengan menyewa sebuah mini bus. Perjalanan kami lumayan agak lama, karena rupanya sang sopir masih belum begitu paham dengan jalan – jalan kota Surabaya yang memang begitu rumit bagi orang yang jarang kesana. Akibatnya kami sempat kesasar di kota Surabaya ini, untung saja salah seorang dari adik kami bisa menjadi penunjuk jalan bagi kami. Jam 06.30 kami sampai di UNAIR dan tujuan kami langsung di masjid Nuruz zaman. Setiba disana, kami langsung disambut denga panitia dari Unair dan beberapa delegasi dari UGM,UII,dan UAD yang telah sampai lebih dulu. Pertemuan pertama kami dengan saudara – saudara kami dari jogja itu terasa begitu hangat, sungguh indah memang jika ukhuwah islamiyah yang terjalin ini berdasarkan nilai – nilai ISLAM, apalagi kita di pertemukan dengan sebuah misi yang sama yakni mengobarkan panji – panji islam di ranah Farmasi Nusantara, sehingga rasa persaudaraan yang terjalin begitu cepat, dan bisa akrab satu sama lain.
Setelah kami membersihkan diri dan sholat dhuha di masjid Nuruz zaman, kami segera sarapan dan acara Munas untuk membahas AD/ART SKIFI pun segera di mulai. Acara di mulai dengan pembacan tilawah dan beberapa sambutan. termasuk sambutan ketua panitia dari akh bayu seorang delegasi dari UJ sebagai ketua panitianya. Acara selanjutnya adalah tausyiah dari seorang ustad,kemudian acara inti yakni membahas AD / ART SKIFI yang sebelumnya diawali dengan pemilihan presidium sidang dari masing – masing delagasi dengan delagasi terbanyak, sehingga terpilihlah 3 orang presidium sidang yakni akh Teguh, akh Bahrul dan Akh Alief. Dengan terpilihnya akhi Alief menjadi presidium sidang menambah kiprah UJ dalam pembentukan SKIFI ini. Sidang berjalan dengan lancar di bawah pimpinan sang presidium sidang 1 yaitu akh Teguh. Hingga sidang di akhiri saat adzan dzuhur telah berkumandang, kami semua melaksanakan ibadah sholat dzuhur di Masjid Nuruz Zaman.
Suasana Islami di masjid Nuruz zaman begitu terasa, sangat mendamaikan hati, dimana hampir di setiap sudut masjid banyak di hiasi dengan kegiatan – kegiatan ibadah mulai dari membaca Al – Quran dan mentoring /Liqo/ Halaqoh, dan saat tiba waktu sholat jamaahnya pun banyak, suasana seperti ini membuatku betah untuk berlama – lama disini, dan yang membuatku takjub adalah di masjid ini begitu terasa indahnya ukhuwah Islamiyahnya, hal ini di buktikan dengan berbagai organisasi Islam yang ada di kampus UNAIR bebas melakukan aktivitasnya disini, karena memang seharusnya seperti itu, semua organisasi Islam yang berbeda – beda itupun juga memiliki tujuan yang sama yakni memperjuangkan Islam, namun dengan metode yang berbeda – beda, jadi tidak ada alasan untuk saling menjatuhkan, seharusnya bisa saling bersinergi untuk memperjuangkan agama ini.
Seusai sholat dzuhur, peserta MUNAS kembali ke ruang sidang. Sebelum sidang dimulai kami makan siang terlebih dahulu. Sidang di mulai dan di pimpin oleh akh teguh dan Sidang berjalan lancar dan berakhir pada jam 3.30. Setelah sidang kami sholat ashar di Masjid Nuruz Zaman. Agenda kami berikutnya adalah mengunjungi Masjid Al – Akbar, yang merupakan icon kota Surabaya. Masjid Al – akbar begitu Indah menurut kami, desain interiornya sungguh megah, membawa kesejukan tersendiri bagi relung hatiku, atap masjidnya yang telah di desain dengan indahnya memberikan efek yang luas pada masjid ini, membuat kami merasa kecil sekali di hadapan Alloh. Kami menunaikan ibadah sholat magrib dan isya disini, setelah itu kami makan malam di masjid ini, karena keasyikan makan bersama, kami tak sadar kalo ada security masjid yang dengan halus mengusir kami agar segera beranjak dari tempat ini, perjalanan berlanjut menuju wisma sejahtera Surabaya, penginapan kami.
Hari kedua Munas SKIFI, agenda pada hari ini adalah meneruskan membahas ART yang masih belum selesai di bahas kemaren. Namun sebelumnya terdapat materi yang di bawakan oleh seorang trainer sekaligus dokter muda tentang organisasi serta simulasi analisis SWOT organisasi yang kita buat, acara begitu menarik karena sang pematerinya membawakanya dengan semangat dan atraktif.
Selepas ISHOMA, forum kembali menggelar agenda utama MUNAS yaitu membahas AD/ART yang belum selesai, bab demi bab di bahas agar mendapatkan kata sepakat dari peserta MUNAS, selama sidang semua peserta bebas mengeluarkan pendapatnya, jadi terjadinya perbedaan pendapat adalah hal yang wajar, sehingga peran seorang presidium untuk menengahi perbedaan pendapat amatlah penting. Sempat terjadi perdebatan mengenai logo SKIFI, namun akhirnya tersolusikan juga, meski terkadang membosankan, kami sangat menikmati serangkaian acara MUNAS ini.
Hingga tak terasa waktu menunjukan pukul 3 sore, dimana rombongan UJ harus segera undur diri dari acara MUNAS ini meski belum selesai, karena kami telah memesan tiket kereta api Logawa yang berangkat pukul 4 dari stasiun Gubeng. Entah mengapa sedih rasanya saat berpisah dengan teman – teman yang bkin inilah indahnya baru 2 kali 24 jam ini kami kenal, mungkin inilah indahnya tali persaudaraan berlandaskan iman dan islam. saat kami berpamitan kami saling berpelukan dengan teman – teman kami, sehingga kepamitan dari rombongan UJ sempat mengganggu jalannya sidang.
Rombongan Uj segera menuju stasiun Wonokromo dengan 2 angkutan kota, rombongan kami tak semuanya pulang bersama, karena ada beberapa delegasi UJ yang menjadi panitia inti dari MUNAS SKIFI ini, seperti Akh Bayu sebagai ketua Panitia, akhi Alief sebagai Presidium,Ukhti Rossa, dan Ukhti Bino dari sie Danus. Namun beberapa saat kemudian akhi alief menyusul kami di stasiun wonokromo dan pulang bersama kami. Kami tiba di jember dengan selamat pada jam 9.30.
Sebuah perjalanan yang cukup melelahkan tapi kami tidak menyesal karena dengan ini kami telah berkontribusi menorehkan sejarah bagi Farmasis Muslim Indonesia dengan turut serta membentuk SKIFI, di harapkan nantinya kita semua,dapat saling bahu – membahu berdakwah demi agama Alloh ini melalui Organisasi SKIFI ini, tak hanya itu manfaat lain yang kami dapatkan adalah banyak teman dari Universitas lain, sehingga kami bisa bertukar pikiran dan wawasan dengan mereka, serta kita dapat menikmati indahnya persaudaraan yang berlandaskan iman dan islam.

Dan terimakasih banyak kepada para panitia yang telah bersusah payah mengupayakan agar acara ini berjalan dengan lancar, tanpa kerja keras kalian mungkin acara ini tidak akan terlaksana, kami tak dapat membalas jasa baik kalian, biarlah Alloh yang maha Kaya yang akan membalasnya, dan pesan terakhir bagi teman – teman SKIFI, marilah kita jaga semangat dakwah ini, karena semuanya tak akan pernah rugi, saat semangat kita mulai luntur, ingatlah janji Alloh bagi hambanya yang berjuang menegakkan agamaNya, marilah kita menjadi generasi muda muslim yang luar biasa, Allohuakbar!!!!

Kamis, 01 Desember 2011

STUPANG,,,asyiiiiiikk,,,,,,,,,,,,

STUPANG (STUDY LAPANGAN) @ TAWANG MANGU
Sebuah perjalanan yang amat ku nantikan, karena bisa jalan – jalan bareng teman2 se angkatan, MF ADSP ( Mahasiswa Farmasi Angkatan Dua Ribu Sepuluh ). STUPANG ,merupakan salah satu agenda wajib dari mata kuliah Sistematika tumbuhan yang mengkaji tentang seluk beluk tumbuhan. Stupang tahun ini di adakan di BBPPTOOT Tawang mangu,yakni sebuah lembaga di KEMENKES yang berkecimpung dalam hal obat – obatan tradisional.
Kami berangkat dengan 2 bis pariwisata yang di handle oleh LUNA Event Organizer. Kami berangkat pada kamis malam. Kurang lebih 90 mahasiswa farmasi angkatan 2010 dengan di dampingi oleh 2 dosen, yaitu Bu Umiyah dan Pak Bawon, mulai beranjak meninggalkan kota jember menuju Solo – Tawangmangu dan terakhir di Jogja.
Jumat Subuh, rombongan kami sampai di kota Ngawi untuk berhenti sejenak menunaikan ibadah Sholat Shubuh, Perjalanan di lanjutkan ke kota Solo, disana kami akan menikmati sarapan pagi. Setelah sarapan dan mendapatkan pengarahan STUPANG dari dosen kami, perjalanan di lanjutkan ke Tawangmangu, dan rupanya perjalanan kami kembali ke arah semula dan lumayan jauh juga baliknya, dan akhirnya kami telat 2 jam dari jadwal yang telah di tetapkan.
Sesampainya di Tawangmangu, kami langsung di sambut dengan di putarkannya sebuah sinema tentang sejarah BBPPTOOT Tawangmangu, banyak hal baru yang bisa kami dapatkan disana, sebuah pengetahuan baru ternyata di Tawangmangu telah buka praktek pengobatan yang semua obatnya menggunakan produk herbal, ( wah, keren nih meski untuk sementara masih berkiblat pada pengobatan tradisional Korea dan cina ), jadi setelah dokter memeriksa pasien, sang dokter menuliskan resep untuk pasien, namun bedanya dengan praktek biasanya, resep yang di tuliskan oleh dokter adalah obat – obat herbal, bukan obat kimiawi seperti pada umumnya. Disana juga ada apotek herbal, jadi melayani pelayanan resep obat – obat herbal. Tersusun rapi dalam toples – toples kaca yang berisi simplisia kering. Tak hanya itu, di BBPPTOOT juga tersedia laboratorium galenika, laboratorium Fitokimia, Museum Jamu, Rumah Hewan ( tempat ternaknya mencit yang di gunakan sebagai hewan coba), tempat budidaya tanaman obat, dan perkebunan tanaman – tanaman obat.
Setelah 2 jam kita berkeliling di BBPPTOOT Tawangmangu, kita harus menyudahi agenda STUPANG kita disana, perjalanan di lanjutkan ke kota Jogja, disana kami akan berwisata ke kraton Jogja. Perjalanan menuju Jogja membutuhkan waktu yang cukup lama. Untuk mengatasi kejenuhan kami selama perjalanan, teman – teman di bis satu mereka adalah : Wahyu Relly, Syahil, deril, hendra Maho, dan teman – teman lainnya berkaraoke ria, karena memang bis yang kami tumpangi ini di lengkapi dengan fasilitas yang satu ini, tapi lumayan menghibur teman – teman yang lainnya, tentunya hal ini membuat kami sangat menikmati perjalanan kali ini. Apalagi saat mereka yang sangat kreatif mengubah lirik – lirik lagunya membuat tawa kami tersulut, selalu saja teman kami Lukmanto yang menjadi sasaran guyonan teman – teman, hingga ada suatu lirik lagu dari Kuburan band yang liriknya di rombak penuh oleh syahil, membuat kami tak tahan menahan tawa. Sedangkan jika wahyu ato yang lebih akrab di panggil pak de, senang sekali membawakan lagu – lagu bertemakan cinta, shingga beredar gosip bahwa pak de sedang jatuh cinta sama budhe ( alias Dewi ),( temanku memang kreatif2 jika di suruh bkin dagelan yang memancing tawa ) but is Amazing,and I LOVE MF ADSP so much,,,,,,,,,,,,,,,
Jam 7 malam, kami sampai jogja dan makan malam di sebuah restoran yang menyediakan menu khas jogja yakni Gudeg, bagi yang belum terbiasa dengan makanan khas jogja ini memang agak aneh, karena makanannya lebih dominan akan rasa manis. Setelah makan disana, kami segera meneruskan perjalanan untuk segera chek in di Hotel AGUNG MAS. Setibanya di hotel adalah saatnya acara santai, teman – teman bebas aktivitas apa saja, sedangkan aku dan Irwin lebih memilih menikmati romantika di malam kota jogja dengan berkelililng menggunakan becak. Pak becak yang mengantarkan kami sangat ramah, beliau layaknya seorang guide yang begitu gamblang menceritakan seluk beluk kota Jogja.
Keesokan paginya setelah kami mandi dan bersiap –siap untuk chek out dari hotel, kami sarapan di restoran hotel, dan berbelanja oleh – oleh khas jogja yang banyak di jual oleh pedagang asongan di depan hotel. Setelah itu kami segera beranjak pergi meninggalkan hotel, kami segera menuju ke kraton Jogja. Senang bisa berkunjung kesana, kraton sangat kental dengan budaya jawa, dan setiap hal – hal kecilpun memiliki filosofi makna yang dalam,misalnya di dalam keraton terdapat 64 pohon sawo kecik yang melambangkan usia Rosululloh, dan masih banyak yang lainnya, rasanya mata kamera ini tak ada puasnya untuk mengabadikan semua tentang keraton Jogja.
Setelah capek memutari keraton dan menikmati keindahannya, perjalanan di lanjutkan ke pusat oleh – oleh khas Jogja, yaitu bakpia djava. Awalnya aku dan Irwin enggan untuk turun, karena uang tunai kami sudah habis, namun karena AC bisnya di matikan dan udara dalam bis sangat pengap terpaksa kami keluar meski tidak untuk membeli oleh – oleh. Namun disana aku mendapatkan pengalaman baru, teman baru yang menyenangkan bagiku, yakni bisa ikut langsung membuat bakpia pathok rasa kacang hijau bersama para karyawan yang begitu ramah – ramah menyapaku. Mereka sangat menyenangkan,baru sebentar kenal, tapi sudah bisa akrab, sampai kami membuat julukan sang keluarga Siti, karena banyak dari mereka yang bernama siti,,,,,,(wah sungguh unforgetting moment), bahkan sebelum kami pergi mereka memintaku untuk datang kembali kesana.
Serangkaian acara di Jogja telah usai, kini saatnya kembali ke jember, sebelumnya sempat terjadi kontroversi di antara teman – teman, ada yang ingin kke Candi Prambanan ada pula yang ingi ke Pusat Grosir solo, namun akhirnya keputusan sang komting, bang Asep, perjalanan di lanjutkan ke PGS Solo, (wah its shopping time,,,), batik di PGS memang lebih bagus – bagus dari pada yang di jogja, hal itu yang membuat kami bingung saat memilih2, namun kunjunganku ke PGS terasa spesial karena aku bisa bertemu dengan mantan Soulmate, my Roomate and my best Friend, Nastiti eka bintari, dan umi anita, mereka temanku sewaktu SMKF yang melanjutkan study nya di Universitas Setia Budi Solo. Namun sayangnya waktu kami tak banyak, sehingga kamipun segera berpisah, namun ada keinginan untuk bisa kembali ke Solo untuk mengunjungi mereka.
Kini saatnya kembali ke Jember, perjalanan yang lumayan panjang, untuk makan malam terakhir kami berhenti di rumah makan Saradan asri di kota Madiun, makan malam kali ini aku dan Irwin di temani oleh bu Umiyah,kami ngobrol tentang banyak hal, ternyata bu umiyah adalah sosok Ibu yang menyenangkan, karena beliau banyak ceritanya, namun sayang kebersamaan kami begitu singkat, karena harus kembalik ke bis masing – masing, dan aku tidak satu bis dengan bu umiyah. Namun perjalanan pulang ke Jember lebih banyak di habiskan dengan tidur. Dan sesampainya di jember sudah Subuh,,,,
wah, benar – benar perjalanan yang AMAZING,,,,,,,,,,,,,

Kamis, 03 November 2011

how Beautiful my Life,,,,,,,,,

Alhamdulillah, mungkin kata itulah yang tak hentinya aku panjatkan kepadaMu ya Robb, jika aku harus mengingat indahnya hidupku kini. Habis Gelap terbitlah terang, buku karangan Raden Ajeng Kartini inipun sepertinya mampu mewakili perasaanku untuk mengawali kisah hidupku kini.

Masih segar dalam ingatan, kala itu aku serta temen – temen seperjuanganku, mereka adalah Irwin, Rosa, Kun, Mb galuh, resah memikirkan kelangsungan hidup kita selanjutnya, karena ternyata tempat kos kami yang waktu itu kami tempati, menurut ibu kos kami merupakan rumah dalam status sengketa dengan pengadilan, karena rumah itu mantan rumah mantan bupati Jember yang terbukti korupsi, dan meskipun rumah itu telah terbeli LUNAS oleh ibu kosku,namun rumah itu masih di usut oleh pengadilan sebagai aset yang di miliki oleh sang bupati, (entahlah aku tak mau tahu tentang urusan hukum yang makin terasa tak ada keadilan ini ).

Dan yang ada di benak kita waktu itu jika seandainya rumah itu tiba – tiba di sita oleh pihak yang berwajib, maka kemanakah kita akan berpijak? Menggelandangkah??? Sungguh tak mungkin. Pemikiran itu sedikit demi sedikit menyusupi pikiran kami semua sehingga hari – hari kami pun resah karenanya. Doa terus kita panjatkan kepada Alloh untuk meredam keresahan kami yang kian hari makin memuncak, hingga akhirnya kami tersadar bahwa upaya kami mulai membuahkan hasil, yakni Alloh menjawab doa kami, dengan mempertemukan kami dengan sebuah rumah yang bersegel “DIKONTRAKAN”di Jalan Jawa Blok E no 17.

Penemuan rumah itu berawal dari ketika Irwin sedang sholat di Masjid Nurohman, ( sebuah masjid di depan kontrakan kami ), ketika dia sedang mengadukan keresahan akan beban pikiran yang selama ini menggelayuti pikirannya kepada sang Robbi, Alloh menunjukan kemurahanNya, dengan mempertemukan Irwin dengan ibu paruh baya, yang bernama bu Tauhid, beliau menawari Irwin untuk mengajar ngaji di Masjid tersebut. Irwin dengan senag hati menerimanya, dan mereka pun meneruskan obrolannya, dan Irwin pun curhat akan kegalauan hatinya kepada ibu tersebut, dan sebuah solusi yang cukup melegakan yakni ibu Tauhid menawari 4 buah kamar kos – kosan yang masih tak berpenghuni, tentunya jumlah ini sangat kebetulan dengan jumlah kami yang sedang resah terkait masalah kosan yang berstatus sengketa. Irwin langsung menerima tawaran itu, sebelum pulang Irwin juga melihat Rumah di depan rumah bu Tauhid ternyata di kontrakan.

Sepulangnya dari situ Irwin lalu menceritakan kepada kami atas penemuanya itu, kami semua gembira, karena kabar dari Irwin ini bagi kami bagaikan oase di tengah gurun pasir yang mampu menyegarkan keruhnya pikiran kami selama ini. Kami pun segera berdiskusi, dan pilihan kita akhirnya memutuskan untuk mengontrak rumah saja, karena dengan mengontrak rumah, kita bisa melatih kemandirian, kedewasaan, serta tanggung jawab kami masing – masing.

Akhirnya kami semua sepakat untuk mengontrak, setelah negosiasi dengan Pak Rizqon, sang pemilik rumah ini selesai, kami di perbolehkan untuk menempati rumah kontrakan kami, tepat pada hari kamis tanggal 29 september 2011, kami boyongan dari kosan kami yang lama ke kontrakan kami yang baru. Saat itu aku sangat sedih sekali harus meninggalkan ibu kos dan 2 anaknya yaitu dek Icha dan dek Hida yang sudah bagaikan keluarga sendiri bagiku. Namun keputusan ini telah bulat bahwa kami harus hijrah, tidak ada pilihan lain, tapi kami berjanji akan tetap menjaga tali silaturahmi dengan mantan ibu kosku. Kami pindahan bagaikan korban bencana alam yang hendak mengungsi, begitu banyak barang yang harus kami bawa, bahkan kamipun sampai menyewa pick – up untuk mengangkut barang - barang kami.

Kehidupan baru segera di mulai, kami mulai berbenah untuk mengawali kehidupan kami disini, seperti membersihkan, serta menata perabotan agar rumah terlihat rapi, karena kami tak ingin merusak citra rumah kami yang bagus secara fisik, kami sangat menyukai rumah kontrakan kami, secara desain rumah kami sangat nyaman, pencahayaan yang ternag, ventilasi yang lebih dari cukup, serta yang menjadi kebanggaan kami tiga pohon mangga dengan buahnya yang tergantung dengan lebatnya.

Kehidupan kami terasa nyaman disini, dan kesempurnaan itu bertambah ketika kami tak pernah telat untuk sholat berjamaah di Masjid yang karena memang letaknya yang sangat dekat dengan kontrakan kami, ini juga merupakan fitur unggulan yang di miliki oleh kontrakan kami, yang tak henti – hentinya aku banggakan, karena mengingat bahwa pahala sholat berjamaah di masjid lebih utama daripada sholat munfarid ( sendirian ).

Kesempurnaan itu makin terasa lengkap ketika kami memiliki tetangga – tetangga yang sangat baik, perhatian dan suka menolong kami, mereka adalah bu Tauhid, para Takmir Masjid (Mas Didin, Mas Agus, Mas Akbar, Mas Heru, Mas Kamal, dll) yang membuat kami makin betah tinggal disini. Sesuai dengan perjanjian awal dengan bu tauhid ketika pertemuan pertamanya dulu, Irwin akan menepati janjinya untuk mengajar ngaji di TPQ masjid Nurohman, tentu dia tak sendirian, kami selalu membantunya, karena memang kami semua bersedia dan senang bermain dengan anak kecil, sehingga bu Tauhid memperkenalkan kami dengan para Takmir masjid, yang telah mengurusi TPQ selama ini. Proses taaruf di warnai dengan makan bersama di masjid antara kami, para takmir masjid, bu tauhid, Pak Tukiman. Menu sederhana memang, hanya sayur nangka muda, tempe goreng, dan kolak pisang,yang kami masak sendiri, dengan peralatan yang masih pinjem ke mantan ibu kos (jadi inget ketika masak bareng dengan mantan ibu kos, yang juga hobi memasak).

Setelah acara itu kedekatan kami semakin terjalin, seperti dengan Bu Tauhid, kami sering curhat kepada beliau, beliau bagaikan nenek kami disini yang sering memberi kami petuah – petuah bijaknya. Begitu pula dengan mas – mas takmir masjid yang selalu siaga saat kami membutuhkan pertolongan, mulai dari pinjem obeng, memanen mangga, bahkan saat kami tak bisa memasak tabung gas kompor gas kami, kami pun minta tolong mas – mas tersebut untuk membantu kami, namun meskipun kami telah mengadakan sayembara untuk memasangkan regulator tabung gas kami, tak satupun dari mas – mas tadi yang berhasil, yang berhasil justru pak Jaelani, seorang kakek salah satu jamaah di Masjid Nurohman. Terimakasih ya Alloh, kami di kelilingi oleh tetangga – tetangga yang begitu care dan perhatian kepada kami.

Dengan mengontrak inilah kita di tempa untuk bisa bersosialisasi dengan masyarakat, tentunya ilmu ini amatlah penting bagi kami ketika telah berumah tangga kelak. Disini kami juga menerapkan hadist rosululloh untuk menjaga hubungan baik dengan tetangga, kami mewujudkannya dengan saling berbagi makanan dengan tetangga – tetangga, saat mas – mas takmir masjid memiliki makanan berlebih, mereka memberi kami, begitu pula saat kami masak berlebih, kami pasti memberi mereka, (ckckck,,,so sweeet....).

Disini aku juga punya pengobat rasa stres alami, yakni ketika kami telah mengajar adek – adek TPQ yang lucu – lucu itu stress yang kami alami pun sekan sirna, (pengecualian bagi : Darma in the Genk, yang justru menambahi tingkat kestresan kami dengan “Ndablek”-nya), namun tetep saja kami syukuri keberadaan Darma in the geng, membuat kami makin bersabar dan rajin beristigfar, semuanya ambil sisi positifnya saja. Pengalaman pertama mengajar di TPQ memang kami di buat syok dengan ke-Hiperaktif-an mereka, mereka bermain bola dalam masjid, saling berkejar – kejaran, tentunya kami yang masih belum berpengalaman ini tak kuasa untuk membendung aksi mereka, hingga akhirnya mereka di tertibkan oleh mas – mas takmir masjid yang juga ustadz mereka. Tapi kin aku pun mulai mencintai mereka dengan segala tingkah polahnya.

Ada banyak hal dan pelajaran baru yang ku peroleh disini, membuatku tersadar bahwa ilmuku terkait Islam masih perlu di perbanyak lagi, bahkan ilmu dasar untuk membaca Al – Quran pun masih banyak yang belum aku kuasai, tentunya hal ini juga membuatku minder, karena dengan kemampuanku yang hanya sebatas ini, tapi sudah di panggil “Ustadzah”, sungguh ironis sekali. Hal itu pua yang mengharuskanku untuk mengkaji ilmu – ilmu itu kembali yang seharusnya telah ditanamkan semenjak kecil, namun tak apalah,tak ada kata tua untuk belajar, mau tak mau kami harus mengulangi lagi kembali ke Iqro 1 di bawah bimbingan Ustadz Akbar, yang begitu sabar dalam membimbing kami yang lidahnya telah kaku, karena pola pengajaran tajwid kami yang salah sewaktu kecil.



Hidupku kini terasa berwarna, jadi tida saat kita hanya berkutat dengan kuliah saja, namun kami menghiasinya dengan bermasyarakat, berorganisasi, namun tetep berkomitmen bahwa kuliah yang menjadi prioritas kami.

Terimakasih ya Alloh, atas karuniaMu ini, terimakasih buat mas – mas takmir masjid, yang telah ada saat kami butuhkan, Bu Tauhid dengan nasehat – nasehatnya, serta para tetangga – tetangga yang lainnya, (We Love You All, because Alloh ), semoga Indahnya persaudaraan ini makin manis terasa, dan kita bisa menjadi tetangga yang baik, sehingga kami betah tinggal disini. Amin ya Robbal Alamin..............

Kamis, 25 Agustus 2011

kumpulan sms idul fitrii,,,,

Kata telah terucap, tangan telah tergerak, prasangka telah terungkap,
Tiada kata, Kecuali “saling maaf” jalin ukhuwah & kasih sayang raih
indahnya kemenangan hakiki, Selamat Hari Raya Iedul Fitri

Selamat Hari …… ,
Marilah Kita saling mengasihi n memaafkan…
Ku tau kau telah banyak berbuat salah Dan dosa kepadaku, sering meminjam
duit n Ga ngembaliin, pake motor Ga pernah isi bensin, tapi tak usah
risau… Ku t`lah memaafkanmu. ..

” Sepuluh jari tersusun rapi.. Bunga melati pengharum hati .. SMS dikirim
pengganti diri… Memohon maaf setulus hati … Mohon Maaf Lahir Dan Batin
.. Met Idul Fitri …

Andai jemari tak smpt berjabat,andai raga tak dpt b’tatap
Seiring beduk yg mgema,sruan takbir yg berkumandang
Kuhaturkan salam menyambut Hari raya idul fitri,jk Ada kata serta khilafku
membekas lara mhn maaf lahir batin.
SELAMAT IDUL FITRI

Mawar berseri dipagi Hari
Pancaran putihnya menyapa nurani
Sms dikirim pengganti diri
SELAMAT IDUL FITRI
MOHON MAAF LAHIR BATHIN

Sebelum Ramadhan pergi
Sebelum Idul fitri datang
Sebelum operator sibuk
Sebelum sms pending mulu
Sebelum pulsa habis
Dari hati ngucapin MINAL AIDZIN WAL FAIDZIN
MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN

Jika HATI sejernih AIR, jangan biarkan IA keruh,
Jika HATI seputih AWAN, jangan biarkan dia mendung,
Jika HATI seindah BULAN, hiasi IA dengan IMAN.
Mohon Maaf lahir Dan batin

Menyambung kasih, merajut cinta, beralas ikhlas, beratap DOA.
Semasa hidup bersimbah khilaf & dosa, berharap dibasuh maaf.
Selamat Idul Fitri

Melati semerbak harum mewangi,
Sebagai penghias di Hari fitri,
SMS ini hadir pengganti diri,
Ulurkan tangan silaturahmi.
Selamat Idul Fitri

Sebelas bulan Kita kejar dunia,
Kita umbar napsu angkara.
Sebulan penuh Kita gelar puasa,
Kita bakar segala dosa.
Sebelas bulan Kita sebar dengki Dan prasangka,
Sebulan penuh Kita tebar kasih sayang sesama.
Dua belas bulan Kita berinteraksi penuh salah Dan khilaf,
Di Hari suci nan fitri ini, Kita cuci hati, Kita buka pintu maaf.
Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir Dan batin

Andai jemari tak sempat berjabat.
Jika raga tak bisa bersua.
Bila Ada kata membekas luka.
Semoga pintu maaf masih terbuka.
Selamat Idul Fitri

Faith makes all things possible.
Hope makes all things work.
Love makes all things beautiful.
May you have all of the three.
Happy Iedul Fitri.”

Walopun operator sibuk n’ sms pending terus,
Kami sekeluarga tetap kekeuh mengucapkan
Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir Dan batin

Bila kata merangkai dusta..
Bila langkah membekas lara…
Bila hati penuh prasangka…
Dan bila Ada langkah yang menoreh luka.
Mohon bukakan pintu maaf…
Selamat Idul Fitri Mohon Maaf Lahir Batin

Fitrah sejati adalah meng-Akbarkan Allah..
Dan Syariat-Nya di alam jiwa..
Di dunia nyata, dalam segala gerak..
Di sepanjang nafas Dan langkah..
Semoga seperti itulah diri Kita di Hari kemenangan ini..
Selamat Idul Fitri Mohon Maaf Lahir Batin

Waktu mengalir bagaikan air
Ramadhan suci akan berakhir
Tuk salah yg pernah Ada
Tuk khilaf yg sempat terucap
Pintu maaf selalu kuharap
Met Idul Fitri

Walaupun Hati gak sebening XL Dan secerah MENTARI.
Banyak khilaf yang buat FREN kecewa,
Kuminta SIMPATI-mu untuk BEBAS kan dari ROAMING dosa
Dan Kita semua hanya bisa mengangkat JEMPOL kepadaNya
Yang selalu membuat Kita HOKI dalam mencari kartu AS
Selama Kita hidup karena Kita harus FLEXIbel
Untuk menerima semua pemberianNYA Dan menjalani
MATRIX kehidupan ini…Dan semoga amal Kita tidak ESIA-ESIA…
Mohon Maaf Lahir Bathin.

Satukan tangan,satukan hati
Itulah indahnya silaturahmi
Di Hari kemenangan Kita padukan
Keikhlasan untuk saling memaafkan
Selamat Hari Raya Idul Fitri
Mohon Maaf Lahir Batin

MTV bilang kalo MO minta maap g ush nunggu lebaran
Org bijak blg kerennya kalo mnt maap duluan
Ust. Jefri blg org cakep mnt maap gk prl disuruh
Kyai blg org jujur Ga perlu malu utk minta maap
Jd krn Mrs anak nongkrong yg jujur, keren cakep Dan baek
Ya gw ngucapin minal aidzin wal faizin , mohon maaf lahir Dan batin …



The holy and beautiful Syawal will come soon
There is no word proper to welcome it
Except the word of pray and forgiveness
My Majesty if you forgive all my fault
And hope your worship accepted by Allah
The God of Merciful and the Beneficent

==================================================
Bryan Adams said “Please Forgive Me……”
Rio Febrian said “Ooo…. Maaf, maafkan diriku….”
Ruben Studdard said “Well this is my sorry for 2004…”
Yuni Shara said “Mengapa tiada maaf bagiku…”
Elton John said “Sorry seems to be the hardest word…”
Mpok Minah said “Maaf.. bukannya saya ngak ngerti.. bukannya saya
nggak sopan..”
I said “Minal Aidin wal faizin..”

=====================================
teruntuk semua nya
diri ini hanyalah manusia biasa
yang tak luput dari segala khilaf dan dosa
serta prasangka
di penghujung bulan yang penuh berkah ini
saya selaku pembuat onar serta kesalahan
memohon maaf atas segala perilaku, ucapan, tingkah laku serta prasangka baiik yang disengaja maupun ngga
semoga amal ibadah kita di bulan yang penuh berkah ini diterima oleh Nya dan semoga kita kembali di pertemukan dengan bulan yang penuh berkah ini.
===================================
11 bln banyak kata sudah di ucapkan
dan dilontarkan tak semua menyejukan
11 bln banyak prilaku yang sudah dibuat
dan diciptakan tak semua menyenangkan
11 bln banyak keluhan, kebencian, kebohongan
menjadi bagian dari diri
Mari kita memaafkan, mohon maaf lahir dan batin
========================================
jika jemari tak mampu berjabat,,
saat batin kotor ini rindu, akan k’ikhlasan maaf..
hanya lewat pesan ini,
jemariku b’silaturahmi,,
Minalaidzinwalfaidzin
Mohon maaf lahir batin..
==========================
K4sih, jG4nL4h KaMu B3rJalAn di DeP4nKu, K4rNa aKu T4K KuaSa iKuTi L4nGkaHmU..
J4nGan PuL4 KaMu BeRJaL4n di BeL4KanGkU, ‘kU TaK PaNtaS MeNjadI PaNuTan-Mu,
TaPi…. MaRiLaH KiTa BeRJaLaN BeRiRiNgaN, BerGandEnGan TanGaN-MenYoNgSonG HarI EsUk PeNuH KaSih dAn RidHo ILLaHi….

================================================
Walaupun Hati gak sebening XL dan secerah MENTARI. Banyak khilaf yang buat
FREN kecewa, kuminta SIMPATI-mu untuk BEBAS kan dari ROAMING dosa dan kita
semua hanya bisa mengangkat JEMPOL kepadaNya yang selalu membuat kita HOKI
dalam mencari kartu AS selama kita hidup karena kita harus FLEXIbel untuk
menerima semua pemberianNYA dan menjalani MATRIX kehidupan ini…dan semoga
amal kita tidak ESIA-ESIA.. MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN

Rabu, 17 Agustus 2011

my childhood,,,

ini dia sejarah ku,,,
masa - masa kecilku yang lucu,,,
secara fisik,,masa kecilku tak jauh beda dengan yang sekarang,,masih saja gembul dan menggemaskan,item, gampang marah,,dan kalo marah sampe bergulung - gulung di lantai ( wkwkwk,, memalukan,,,) but,,its me,,,,( tapi seiring berjalannya waktu,,aq buang sifat2 ke kanak2an itu,,aq sudah tak suka marahan lagi,,,hehehe alhamdulillah,,,)

masa kecilku,,amatlah berwarna,,,aq di kelilingi orang2 yang sayang ma aku,,,
masa2 saat bermain tanpa batas,,( hohohoh0..jadi pengen kecil lagiiii )

( nih liad,,,hmmm btapa aku sangat gembul,,,, ini potoku ma mbak merlin,,dia seusiaku juga,,,tpi liat badannya,,jauh,,,,,hehehehe,,,,)



( ini saat aku masih umur 1 tahun,,,beda banget ma yang sekarang,,,,ckckckc)


( ini aku yang di gendong,,,a ma nenek - nenekku nih,,,dan yang gembul di tengah itu mbak uut,,,wah ternyata mbak uut gembul juga sewaktu kecilnyaaaaa)


(ini dia tiga diva,,dari generasi yang berbeda,,,ada mbah tin ( nenekku )dan yang satunya lagi mbah buyut ku,,,,,( hmm,,semua tinggal memory,,,)

( wkwkwkw,,,ngapain tuh,,,,,kayaknya ini aku ge nesu deh,,,hehheheh,,, bergulung - gulung,,,mode on)...........



( semua tinggal kenangan yang tak pernah bakal terulang lagi,semuanya irreversibel,,,dan buat nenekku yang sudah meninggalkan dunia yang fana ini,,semoga tenang disana dan maafkan nina yang sudah merepotkan selama ini,,, terimakasih telah ada buat nina ,,,,,,,,,,,, )

Minggu, 14 Agustus 2011

GET OUT OF THE BOX part 2

The second Day>>> Sabtu 30 Juli 2011
Hari ini adalah hari kedua pelaksanaan dari acara Road To campus “ Get out of The Box” presented by Djarum Foundation, hari ini terasa lebih istimewa karena peserta bisa interaksi langsung dengan artis ibu kota “ Desta Club Eighties” dan juga enterpreuner muda pemilik distro “ Bloop- endorse” Jakarta.
Acara di mulai seperti biasanya jam 8.30 acara sudah mulai, sesi pertama yaitu sesi tanya jawab dengan pemateri hari pertama yaitu Haryo Ardito, sesi kedua, diisi oleh tamu2 dari jakarta tersebut di sertai dengan sesi tanya jawab, peserta begitu antusias mengikuti seluruh rangkaian materi, hal ini dapat di buktikan dengan banyak pertanyaan yang masuk dari peserta.
Desta juga begitu atraktif dalam acara ini, ternyata desta sangat good looking orangnya,, lebih tampan dari pada yang di TV, dan yang pasti gaya banyolan yang segar selalu mewarnai setiap pembawaan dirinya,,,jadi adanya acara sharing bareng desta ini lumayan menghibur peserta.
Setelah itu sesi istirahat dengan menyantap makan siang yang telah disediakan panitia dan juga sholat dhuhur untuk me- refresh mood peserta yang telah seharian mengikuti acara indoor, lumayan bikin bosan juga meski telah di hibur dengan dagelan – dagelan segar dari desta,,ISHOMA telah berlalu kini acaranya adalah adu kreativitas lagi antar kelompok,,,aku dan kelompok sapu jagadku telah siap untuk mengikuti tantangan dari panitia, kami di suruh membuat hal unik dari kertas koran, waktu itu yang terlintas dalam benak kami adalah membuat baju dengan model dan kami beri nama gaun : “ miss get out the box” karena memang di luar kebiasaan gaunnya, sedang klompok lainnya juga tak mau kalah membuat produk – produk yang kreatif dan inovatif, dan kini saatnya persentasi, saat – saat yang mendebarkan karena semua peserta akan menampilkan karya dari kelompoknya dan kan langsung di komentari oleh desta, setelah semuanya unjuk aksi atas kreativitasnya, dan kini saatnya pengumuman pemenang lomba kreativitas bikin program untuk masyarakat dan pemenang lomba memanfaatkan kertas koran,,,,dan yang mengejutkan kelompok adalah S.A.P.U JAGAD kelompokku menjadi pemenang dari lomba program kreatifitas untuk masyarakat,,,(,wah jadi inget saat si Josh dan Salim dari kelompok kami yang mempersentasikan hasil rembukan dari kelompok kami dengan gaya khas mereka yang kocak,,thx sob!!), benar – benar gag nyangka “Preman Hutan” kami menang,,,,,,,,,,,,
gO SAPU JAGAD...... Go Fight n WiN,,,,,,,,,,,,,,,,,,

wah,,akhirnya acara 2 hari ini berakhir,,,tpi tentunya memberikan kesan lebih buat para peserta,, terutama buatku yang setelah mengikuti acara ini, jadi pengen menjadi seorang BESWAN,,,amien,,,ya Alloh smoga tahun depan bisa menjadi kenyataan,,,,amien,,,nothing is impossible semua tergantung niat dan usahanya,,,
so,,go Fighting,,,,go moVing,,,,,,,go Fight n Win BESWAN DJARUM next year,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,

( poto narsisku bareng IRWIN ma WIMA )


( gila - gilaan bareng mas Gentong,,,spesies terlangka di RTC )



( ini dia,,,ekspresinya the WINNER,,,,,,)


( SAPU JAGAD in ACTION,,,,,,hoooreeeeeeee horeeeeeeeeee )
,






Bonus Ramadhan,,,,,WOW!!!



Oleh: Prof Dr KH Achmad Satori Ismail

Watak manusia memang mencintai materi (QS Ali Imran: 14). Walaupun kesenangan materi adalah palsu dan menipu (QS Ali Imran: 185, al-Hadid: 20)). Dan, jika dia tenggelam dalam kemateriannya maka posisinya bisa lebih rendah dari binatang. (QS al A’raf 179).

Memang, manusia harus seimbang antara materi dan rohani. Namun, orang yang bisa melepaskan diri dari kekuasaan kemateriannya, akan naik ke derajat malaikat. Saat orang berpuasa, berusaha untuk meninggalkan kemateriannya dan menuju alam malakut. Sehingga, Allah menyanjungnya dalam hadis Qudsi yang artinya: “Setiap amalan anak cucu Adam adalah baginya kecuali puasa. Puasa adalah milik-Ku dan Aku akan langsung membalasnya. Puasa adalah perisai, jika salah seorang berpuasa jangan berkata kotor dan jangan bertengkar. Bila dihina seorang atau diajak duel, hendaknya menjawab: aku sedang puasa …” (HR Bukhari, Muslim, an-Nasa’i, dan Ibnu Hibban dari Abu Hurairah).

Itulah bonus bagi orang yang puasa Ramadhan. Agar manusia yang materialis ini bisa tawazun (seimbang), Allah memberi motivasi dengan berbagai cara. Sebagai makhluk ekonom, ia tertarik dengan segala bentuk transaksi yang menguntungkan. Untuk itu, Alquran banyak menggunakan istilah ekonomi, seperti istilah transaksi (as-Shaf: 10), rugi dan timbangan (ar-Rahman: 9), dan lainnya.

Supaya umat Islam di bulan Ramadhan mencapai puncak dalam ibadah maka Allah menyediakan beragam bonus. Rasulullah SAW bersabda, “Umatku diberi lima keistimewaan pada bulan Ramadhan yang tidak diberikan kepada umat sebelum mereka: Bau mulutnya orang-orang puasa lebih wangi di sisi Allah dibandingkan bau minyak kasturi, setiap hari malaikat memintakan ampunan bagi mereka saat berpuasa sampai berbuka, Allah menghiasi surga untuk mereka kemudian berfirman, “Hamba-hamba-Ku yang saleh tengah melepaskan beban dan kesulitan maka berhiaslah, setan-setan dibelenggu sehingga tidak bisa menggoda dan orang-orang puasa diampuni dosa-dosa mereka pada malam terakhir bulan Ramadhan.” (HR Ahmad, al-Bazzar, al-Baihaqi).

Selain itu, pada malam pertama Ramadhan setan dibelenggu, pintu surga dibuka, pintu neraka ditutup, dan penyeru dari langi memanggil, “Wahai pencari kebaikan, songsonglah dan wahai pencari kejahatan berhentilah! Dan, Allah membebaskan banyak manusia dari neraka setiap malam Ramadhan.”

Orang yang berpuasa diberi keistimewan dengan dua kebahagiaan, yakni kebahagiaan saat berbuka dan saat bertemu dengan Allah di surga. Di surga ada pintu yang disiapkan untuk orang puasa, yaitu pintu ar-rayyan. Bila para shoimin di dunia telah masuk, semua pintu ditutup dan tidak ada yang masuk lagi selain mereka.

Lebih dari itu, di bulan suci ini, Allah menyediakan satu malam yang lebih baik dari seribu bulan, yaitu lailatul qadar (malam kemuliaan). Barang siapa yang tidak mendapat kebaikan malam itu sungguh dia termasuk orang celaka. Demikian besar bonus yang disediakan Allah pada setiap Ramadhan. Tidak cukupkah bagi kita untuk bermujahadah dalam beribadah demi menyongsong keutamaannya? Boleh jadi di antara kita, ada yang tidak bertemu kembali dengan bonus-bonus Ramadhan.

.

3 Hikmah penting dalam mengarungi bulan Ramadhan




Ramadhan sering datang dengan tiba-tiba, dan berlalu begitu cepat tanpa terasa. Ia adalah momentum termahal yang pernah kita punya untuk mendulang pahala …

Ramadhan yang dirindukan telah menjelang. Setiap kita mempunyai beragam cara untuk menyambutnya. Musim kebaikan tahunan ini memang tak layak untuk dilewatkan begitu saja. Bahkan Rasulullah SAW sejak awal mengadakan briefing penyambutan Ramadhan di tengah-tengah para sahabat. Dari Abu Hurairah ra, Rasulullah SAW bersabda : “ Sungguh telah datang padamu sebuah bulan yang penuh berkah dimana diwajibkan atasmu puasa di dalamnya, (bulan) dibukanya pintu-pintu surga, dan ditutupnya pintu-pintu neraka jahannam, dan dibelenggunya syaitan-syaitan, Di dalamnya ada sebuah malam yang lebih mulia dari seribu bulan. Barang siapa diharamkan dari kebaikannya, maka telah diharamkan (seluruhnya) “(HR Ahmad, Nasa’i dan Baihaqi)

Ramadhan sering datang dengan tiba-tiba, dan berlalu begitu cepat tanpa terasa. Ia adalah momentum termahal yang pernah kita punya untuk mendulang pahala. Ini mirip bulan promosi dan besar-besaran yang ditawarkan di pusat-pusat perbelanjaan. Kebaikan nilai pahalanya menjadi berlipat-lipat, semua orang berburu memborongnya. Saya sering mengibaratkan Romadhon itu : Bagaikan kita mendapat ‘hadiah’ di sebuah pusat perbelanjaan. Kita diberi kesempatan untuk mengambil semua barang belanja di dalamnya, namun hanya dalam waktu beberapa saat saja ! Allah SWT menggambarkannya dalam Al-Qur’an : ” (yaitu) dalam beberapa hari yang tertentu” ( QS Al-Baqarah 184)

Semua kita, jika diberi kesempatan ‘gratisan’ semacam itu, pasti segera meloncat lalu berlari menuju rak-rak belanjaan untuk segera mengambil barang-barang, dari yang termahal hingga termurah. Nyaris tanpa henti hingga waktunya selesai. Lelah berkeringat bukan masalah. Apa yang dalam pikiran kita adalah ini kesempatan berharga.. Sekali lengah atau berhenti bisa berarti kerugian yang tak terbayangkan. Apa makna dari gambaran di atas ? Satu arti yang harus kita pahami dan kita catat dengan baik adalah ; bahwa Ramadhan memang benar-benar berbeda. Perlu interaksi, konsentrasi dan energi yang berbeda pula dalam menyikapinya. Jangan sekali-sekali menyamakan Ramadhan dengan sebelas bulan yang lainnya. Berbeda dan sungguh berbeda, bahkan mulai dari cara kita menyambutnya. Yang menyamakan siap-siap saja gulung tikar di hari-hari pertama.

Salah satu cara kita menyambutnya adalah dengan memahami Hikmah Ramadhan. Kita bisa sesibuk apapun dalam bulan Ramadhan, tapi tanpa menyelami hikmahnya, barangkali yang tersisa saat Syawal menjelang hanyalah kelelahan fisik yang tak terkira. Saat musim mudik usai, mungkin hanya suara parau sisa kebut-kebutan tilawah yang bersisa. Namun sebaliknya, dengan mengetahui sejuta hikmah dalam Ramadhan, maka kita akan menikmati amal-amal ibadah dalam Ramadhan dengan penuh penghayatan dan kekhusyukan. Kita menjalani paket ibadah Ramadhan lengkap dengan lebih ringan karena memahami manfaatnya buat kita. Dan lebih hebat lagi, setelah Ramadhan usai pun kita masih bisa merasakan hikmahnya dalam menjalani hari-hari selanjutnya.

Mari sejenak mengambil ibarat : seorang yang minum obat-obatan dan seorang yang minum madu atau multivitamin. Yang minum obat-obatan, biasanya sekedar ‘menggugurkan’ kewajiban agar terbebas dari rasa sakitnya. Ia sendiri tak pernah paham khasiat apa yang terkandung dalam obat tersebut. Yang jelas dokter mewajibkannya meminum obat tersebut secara rutin tiga kali sehari. Maka ia meminumnya dengan setengah hati dan terbebani. Lain lagi dengan seorang yang minum madu atau multivitamin yang sejenis. Ia tahu persis khasiat yang terkandung di dalamnya, sebagaimana ia juga meyakini manfaat besar yang akan ia dapatkan ketika meminumnya. Maka ia meminumnya dengan begitu ringan dan bersemangat. Contoh kedua inilah yang ingin kita praktekkan dalam hari-hari Ramadhan kita. Kita memahami hikmah dan ‘khasiat’ ramadhan bagi diri kita, lalu menikmati dan menjalani semua amal dan aktifitas di dalamnya dengan penuh semangat, gairah dan vitalitas !! ( ups .. mirip iklan jadinya).

Saya meyakini ada sejuta hikmah dalam Ramadhan yang mulia ini. Mari kita intip tiga di antaranya sebagai penyemangat awal sekaligus oleh-oleh Ramadhan saat telah usai nanti :

Pertama : Ramadhan sebagai Training Keikhlasan
Puasa adalah ibadah yang melatih keikhlasan. Maka puasa Ramadhan selama sebulan adalah training keikhlasan yang sangat efektif. Sejak awal Rasulullah SAW menjelaskan betapa ibadah puasa benar-benar jalur langsung antara seorang dengan Tuhannya. Puasa menjadi ibadah yang begitu mulia karena langsung dinilai oleh Allah sang Maha Mulia. Beliau meriwayatkan firman Allah SWT dalam sebuah hadits Qudsi : “ Setiap amal manusia adalah untuknya kecuali Puasa, sesungguhnya (puasa) itu untuk-Ku, dan Aku yang akan membalasnya “ ( HR Ahmad dan Muslim).

Ibadah Puasa melatih kita untuk ikhlas dalam arti yang paling sederhana, yaitu : beramal hanya karena Allah SWT, mengharap pahala dan keridhoan-Nya. Betapa tidak ? Hampir semua ibadah bisa dideteksi dengan mudah oleh semua manusia, kecuali puasa. Orang menjalankan sholat dan zakat bisa dengan mudah terlihat dengan mata telanjang. Apalagi ibadah haji, rasa-rasanya satu kampung pun bisa mengetahui kalau salah satu kita menunaikan ibadah haji. Berbeda dengan puasa, yang hampir-hampir tidak bisa diketahui oleh orang lain karena kita ‘sekedar’ menahan tidak makan minum dan berhubungan badan.

Artinya, dalam puasa kita dipaksa untuk ‘ikhlas’ menjalani itu semua hanya karena Allah SWT. Sekiranya bukan karena ikhlas, akan sangat mudah bagi seseorang untuk mengelabui keluarga atau teman-temannya. Ia bisa ikut sahur dan juga berbuka bersama keluarga, tapi di siang hari mungkin saja menyantap lahan makanan di warung langganannya. Kita semua juga bisa berakting puasa dengan mudah, tapi lihatlah : tidak pernah terbersit dalam hati kita untuk menjalani puasa dengan modus semacam itu. Subhanallah, inilah training keikhlasan terbaik yang pernah kita dapati. Sebulan penuh merasa di awasi dan beramal hanya karena Allah SWT. Mari kita sedikit berangan, seandainya kaum muslimin di Indonesia bisa mengambil sedikit saja oleh-oleh keikhlasan samacam ini untuk bulan-bulan selanjutnya, bisa kita bayangkan angka kejahatan, korupsi dan sebagainya insya Allah akan menurun drastis. Karena mereka semua merasa di awasi oleh Allah SWT, lalu menjalankan ketaatan dengan ikhlas sebagaimana meninggalkan kemaksiatan juga dengan ikhlas.

Kedua : Ramadhan untuk Training Keistiqomahan
Momentum Ramadhan yang penuh dengan berbagai amalan –dari pagi hingga malam hari- mau tidak mau, suka tidak suka, akan membuat seorang berlatih untuk istiqomah dalam hari-hari selanjutnya. Kita semua benar-benar menjadi orang yang sibuk dalam bulan Ramadhan. Bangun di awal hari untuk sholat malam dan sahur, kemudian siang hari yang dihiasi tilawah dan dakwah, belum lagi malam hari yang bercahayakan tarawih dan tadaruh. Semua kita lakukan dalam tempo sebulan penuh terus menerus. Sebuah kebiasaan tahunan yang nyaris tidak kita percaya bahwa kita bisa menjalaninya. Semangat beribadah kita benar-benar dipacu saat memulai Ramadhan. Bahkan Rasulullah SAW memberikan panduan agar melipatgandakan semangat saat akan melepas bulan mulia tersebut. Dari Aisyah ra, ia berkata : adalah Nabi SAW ketika masuk sepuluh hari yang terakhir (Romadhon), menghidupkan malam, membangunkan istrinya, dan mengikat sarungnya (HR Bukhori dan Muslim)

Bila training keistiqomahan ini kita resapi dengan baik, maka kita akan terbiasa beramal secara terus menerus dan berkelanjutan dalam bulan yang lain. Segala halangan dan rintangan akan teratasi dengan sempurna karena semangat istiqomah yang telah tertempa dalam dada kita. Pada bulan berikutnya, saat lelah melanda, ada baiknya kita mengingat kembali semangat kita yang menyala-nyala dalam bulan Ramadhan. Untuk kemudian bangkit dan melanjutkan amal dengan penuh semangat !

Ketiga : Ramadhan sebagai Training Ihsan
Syariat kita mengajarkan untuk optimal atau ihsan dalam setiap ibadah. Tak terkecuali dengan ibadah puasa Ramadhan. Setiap kita diminta untuk meniti hari-hari puasa dengan penuh ketelitian. Menjaganya dari segala onak yang justru akan memporakporandakan pahala puasa kita. Rasulullah SAW telah mengingatkan : ” Betapa banyak orang yang berpuasa, tapi tidak mendapatkan dari puasanya kecuali hanya rasa lapar. Dan betapa banyak orang yang sholat malam, tapi tidak mendapatkan dari sholatnya kecuali hanya begadang ” (HR Ibnu Majah)
Ini artinya, hari-hari puasa kita haruslah penuh kehati-hatian. Menjaga lisan, pandangan dan anggota badan lainnya dari kemaksiatan. Sungguh berat, tapi tiga puluh hari latihan seharusnya akan membuat kita melangkah lebih ringan dalam hal ihsan pada bulan-bulan selanjutnya. Bahkan semestinya, perilaku ihsan ini memang menjadi branding kaum muslimin dalam setiap amalnya.

Terakhir, banyak hikmah lain yang terserak sedemikian rupa dalam titian tiga puluh hari yang mulia ini. Tidak ada pilihan lain bagi kita kecuali mengais hikmah-hikmah tersebut dari hari ke hari Ramadhan kita, untuk kemudian menjadikannya sebagai simpanan dalam menyambut bulan-bulan berikutnya. Mari memulai dari keinginan tulus dalam hati untuk mensukseskan Ramadhan tahun ini. Lalu diikuti dengan kesungguhan dalam mengisinya bahkan hingga saat hilal Syawal menjelang. Agar kegembiraan yang dijanjikan bisa kita dapatkan. Rasulullah SAW bersabda : ” Bagi orang yang berpuasa ada dua kegembiraan, kegembiraan ketika berbuka ( buka puasa dan juga saat Idul Fitri) dan kegembiraan saat bertemu Tuhan mereka ” ( Hadits Bukhori & Muslim ). Wallahu a’lam bisshowab.

Ajaibnya puasa bagi tubuh dan Pikiran Manusia,,,,


Banyak orang berlomba-lomba datang ke salon kecantikan atau ke dokter bedah plastik demi terlihat memikat dan awet muda meski harus merogoh ongkos banyak karena tak ingin ada kerutan di wajah. Padahal muda dan tua adalah sunnahtullah yang harus dialami.

Tapi bagi yang ingin tetap awet muda, anda tak perlu mengeluarkan uang banyak untuk membayar jasa kecantikan atau untuk membeli produk kecantikan. Cukup dengan memanfaatkan bulan puasa. Apa bukti ilmiahnya?

Puasa akan mengurangi atau menghentikan sementara proses-proses fisiologis atau metabolisme didalam tubuh kita, khususnya disaluran pencernaan. Penghentian proses metabolisme itu membawa empat rangkaian proses yang berdampak besar pada kesehatan. Bila seseorang bepuasa berarti ia, pertama membatasi jumlah makanan yang masuk dalam saluran pencernaan, kedua, ia telah menurunkan intensitas kerja sistem pencernaan kita.

Lalu ketiga, dengan turunnya intensitas kerja itu, turun pula kemungkinan adanya racun dari dalam tubuh, baik endotoksin (racun dari dalam tubuh sendiri) maupun eksotoksin (racun dari luar tubuh). Berkurangnya bahan yang harus dicerna juga akan membuat tubuh kita tidak memaksakan diri untuk mengeluarkan hormon dan enzim pencernaan secara besar-besaran.

Bayangkan sebaliknya bila anda tidak berpuasa. Yang pasti semua makanan yang masuk dalam tubuh harus dicerna. Mau tidak mau, kita akan memaksa organ pencernaan kita bekerja lebih keras.

Menurut para pakar, yang disebut awet muda pada dasarnya adalah proses penuaan dini yang dihambat. Diantara beberapa teori penuaan salah satu yang paling terkenal pada tahun 1950-an adalah teori radikal bebas. Teori radikal bebas berbunyi,” kalau didalam tubuh kita banyak radikal bebas, maka radikal bebas itu secara seluler (arahnya ke sel-sel tubuh) akan merusak dinding sel. Perusakan dinding sel itu akan mempercepat penuaaan.”

Puasa ternyata ampuh melindungi dinding sel. Dinding sel bisa dipertahankan karena radikal bebasnya tidak ada atau dikurangi (karena puasa), maka orang menjadi awet muda”

Ada sebuah penelitian yang mengungkapkan bahwa pada orang yang berpuasa, MDA (melondealdehid) yang sifatnya radikal bebas, ternyata berkurang hingga 90%. Bersama dengan itu, disisi lain puasa meningkatkan pembuatan antioksidan hingga 15%. “Jadi disatu sisi radikal bebas itu dipangkas, disisi lain musuh radikal bebas (antioksidan) ditingkatkan” Oleh karena itu, kita tak perlu heran lagi kenapa rajin berpuasa bisa bikin awet muda

Pikiran Lebih Tajam

Bukan hanya awet muda, puasa pun memiliki dampak luar biasa terhadap pikiran. “Puasa ibarat mata air. Semakin digali airnya semakin deras,” kata seorang master trainer sekaligus pakar Neuro-Linguistic Programming (NLP), Ikhwan Sofa. “Begitu juga dalam ilmu modern, setiap hari manfaat puasa dapat ditemukan dari berbagai aspek,” ujarnya. Pengaruh puasa pada pikiran dan mental itu pula yang mempengaruhi tampilan muda seseorang.

Ia mengungkapkan selama berpuasa, kerja pikiran melambat. Pelambatan tersebut, menurut Ikhwan, membuat pikiran lebih jernih karena berpikir lebih dalam.

Secara ilmiah, ungkap Ikhwan, pikiran yang melambat ketika lapar, ternyata menjadi lebih tajam, juga secara instingtif. Bukti ilmiah ini bisa diterima terkait dengan fakta bahwa masalah lapar adalah masalah kelanjutan hidup. Jadi wajar saja, jika rasa lapar membuat pikiran semakin tajam dan kreatif.

Ikhwan menunjukkan sebuah penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat. Sekelompok mahasiswa di University of Chicago diminta berpuasa selama tujuh hari. Selama masa itu, terbukti bahwa kewaspadaan mental mereka meningkat dan progres mereka dalam berbagai penugasan kampus mendapat nilai tinggi.

Dengan demikian, menurut Ikhwan, dapat disimpulkan, bahwa fisik dan mental mengalami kenaikan tingkat saat berpuasa. Salah satu yang paling menonjol adalah kestabilan emosi, yang disebabkan oleh terbebasnya mereka dari ketergantungan pada makanan, terutama dari makanan dan minuman pemicu emosi seperti kopi, coklat, gula, dan lemak yang telah terbukti punya dampak buruk untuk kestabilan emosi.

Selain itu, imbuh Ikhwan, orang yang berpikir jernih akan lebih terbuka menerima firman Tuhan. “Dunia ini dipenuhi oleh hiruk pikuk teknologi yang sangat hebat dalam hal menarik perhatian kita. Semuanya berlomba-lomba tak kenal lelah. Dan Tuhan, jelas tidak termasuk dalam kompetisi ini. Dia tetap menunggu kita, sampai kita mengheningkan jiwa, sampai kita siap untuk mendengar-Nya,” ungkapnya

Jumat, 12 Agustus 2011

Belajar puasa dari Kupu - Kupu,,

( Serial Ramadhan )


Kupu-kupu adalah hewan yang sangat indah dan menarik. Sayapnya yang berwarna-warni dengan motif yang sangat rapi serta kelincahannya terbang dari satu bunga ke bunga yang lain, menjadi daya tarik bagi setiap orang untuk mengagumi makhluk ini.

Ketika kupu-kupu pun berpuasa

Kupu-kupu tak hadir begitu saja ke muka bumi, tapi melalui proses metaformosis dari binatang yang bernama ulat. Menyebut namanya, mungkin ada sebagian orang yang jijik, geli, takut, penyebab kulit gatal, perusak tanaman, dan sebagainya. Ia begitu identik dengan sifat yang tidak baik. Hampir tak ada orang yang mau menyentuhnya.

Namun, ketika seekor ulat berubah menjadi kupu-kupu yang cantik dan indah, semua orang pun berusaha memilikinya dan bahkan mengaguminya. Mereka tak merasa takut dengan seekor kupu-kupu yang sesungguhnya berasal dari ulat. Itulah kupu-kupu. Hewan yang indah dan menarik. Makanannya pun bahan pilihan, dan selalu membantu proses penyerbukan tanaman.

Untuk menjadi kupu-kupu, ulat terlebih dahulu menjadi kepompong. Itulah sebuah metamorfosis, yang dalam bahasa manusianya sedang menjalani puasa, menjauhkan dari dari makan dan minum, menutup dirinya dari hiruk pikuk kehidupan dunia. Ia begitu mirip dengan cara kita beriktikaf, yaitu merenung diri dan melakukan pertobatan, sehingga keluar menjadi kupu-kupu yang indah, disayang semua orang dan mempunyai nilai ekonomi yang tinggi.

Itulah barangkali gambaran puasa Ramadhan yang diharapkan oleh Allah SWT terhadap orang-orang yang beriman. Kita, umat manusia yang banyak berbuat salah dandosa, hendaknya biasa belajar dari ulat dan mengubah diri menjadi manusia yang bertakwa dan disayang Allah SWT.

Tipe manusia yang disayang Allah itu adalah; pertama, orang-orang yang berjalan di muka bumi dengan rendah hati (tidak sombong) dan apabila orang jahil menyapa, mereka mengucapkan kata-kata yang baik. (QS Al-Furqan [25]: 63).

Demikianlah gambaran orang mukmin yang berpuasa, senantiasa menyebarkan kelembutan dan keindahan, serta tidak suka berbuat keonaran dan kerusakan, di manapun dia berada. Sebagaimana sifat kupu-kupu yang hinggap di sebuah dahan yang tak akan pernah ada yang patah sekecil apa pun dahan yang dihinggapinya.

Kedua, mereka yang senantiasa mendirikan shalat lima waktu dan shalat tahajjud di malam hari sebagai wujud syukur kepada Allah (Al-Furqan [25]: 64, 73). Seperti kupu-kupu, di manapun seorang mukmin berada, dia akan selalu melaksanakan perintah Allah, menebarkan kasih sayang, dan menolong orang lain. Sebab, ia menyadari bahwa sesungguhnya dirinya hanyalah seorang hamba yang juga tidak memiliki kemampuan apa-apa tanpa anugerah dari Allah SWT.

Ketiga, orang yang berhasil dalam pusanya, ia akan memilih makanannya dari yang halal dan yang baik-baik saja, layaknya kupu-kupu yang hanya memilih sari madu bunga sebagai makanannya. Orang yang berpuasa dan mukmin sejati, akan senantiasa menjauhkan diri dari yang haram, seperti korupsi, mencuri, menipu, dan lainnya. (QS Al-Baqarah [2]: 168).

Mantapnya pahala sholat taraweh tiap malam,,,,

Semarakkan Ramadhanmu, dengan Giatkan tarawehmu,,,,,,

( serial Ramadhan, Liqo 13 - 08 -11 )

Sebetulnya malu sekali mengharap-harap nilai pahala kepada Allah khususnya riwayat pahala pada shalat tawawih di bawah ini, dengan nilai ibadah baik dari kualitas maupun kuatitas seperti api jauh dari panggang, berbuat sedikit berharap banyak. Namun hal itu tidak berarti membuat kita pesimis dalam memperbaiki ibadah kita terhadap Allah SWT, dan terkadang dalam proses tersebut, sebagian kita membutuhkan setitik dua titik motivasi dan harapan.

Sesuai judul materi, berikut Pahala Sholat Tarawih yang dikerjakan tiap malam di bulan Ramadhan :

Hadits diriwayatkan dari Ali bin Abi Thalib R.A, suatu hari Rasullullah SAW ditanya oleh sahabatnya, tentang keistimewaan shalat tarawih pada bulan Ramadan. Maka Rasullullah SAW bersabda; Siapa yang melaksanakan shalat tarawih pada :

Malam ke-1: Terlepaslah ia dari dosa-dosanya seperti ketika ia baru dilahirkan oleh ibunya.

Malam ke-2: Allah swt memberi pengampunan kepadanya dan kepada kedua orang tuanya jika keduanya mukmin (orang yang beriman)

Malam ke-3: Malaikat berseru dari bawah Arsy ; mulailah beramal semoga allah swt mengampuni dosa-dosamu yang telah lalu.

Malam ke-4: Mendapatkan pahala sama dengan pahala membaca Taurat, Injil, Zabur, dan Al-Furqon (al Quran)

Malam ke-5: Allah memberi pahala kepadanya seperti pahala orang yang shalat di Masjid Alharam (masjidil haram) di Makkah,masjid Nabawi di Madinah dan masjid Al Aqsha di Palestina.

Malam ke-6: Allah akan memberi pahala seperti pahala orang yang tawaf di-baitul mamur, dan batu-batu serta tanah liat memohonkan ampun untuknya. (subhanallah sungguh luar biasa, batu dan tanah yang kita injak selama ini,ternyata bisa memintakan ampunan kepada Allah untuk kita).

Malam ke-7: Seakan-akan dia berjumpa nabi Musa a.s kemudian menolongnya dari Kerajaan Firaun dan Hamman.

Malam ke-8: Allah memberikan kepadanya, apa yang pernah Allah berikan kepada Nabi Ibrahim a.s

Malam ke-9: Dia menjadi seperti seorang hamba Allah yang beribadah kepadanya seperti ibadahnya seorang nabi.

Malam ke-10: Allah memberikan anugerah kepadanya,berupa kebaikan dunia dan kebaikan akhirat.

Malam ke-11: Maka ia akan meninggal dunia dalam keadaan seperti bayi yang baru lahir (meninggal dengan tanpa membawa dosa /husnul khotimah)

Malam ke-12: Pada Hari Kiamat, Anda akan bangkit dengan muka cemerlang seperti bulan.

Malam ke-13: Pada Hari kiamat, Anda akan bebas dari ketakutan yang membuat manusia sedih.

Malam ke-14: Para malaikat memberi kesaksian shalat tarawih anda, dan Allah tidak menghisab anda lagi.

Malam ke-15: Anda akan menerima shalawat dari para malaikat, termasuk malaikat penjaga Arsy dan Kursi.

Malam ke-16: Anda akan mendapat tulisan “Selamat” dari Allah, anda bebas dari surga, dan lepas dari neraka.

Malam ke-17: Allah akan memberi pahala kepada anda sesuai pahala para nabi.

Malam ke-18: Malaikat akan memohon kepada Allah agar anda selalu mendapat restu.

Malam ke-19: Allah akan mengangkat derajat anda ke Firdaus (surga yang tinggi)

Malam ke-20: Diberikan pahala kepada anda sesuai pahala para syuhada dan shalihin.

Malam ke-21: Allah akan membuatkan sebuah bangunan dari cahaya untuk anda disurga.

Malam ke-22: Anda akan merasa aman dan bahagia pada hari kiamat, karena Anda terhindar dari rasa takut yang amat sangat.

Malam ke-23: Allah akan membuat sebuah kota untuk Anda di dalam surga.

Malam ke-24: Allah akan mengabulkan 24 permohonan Anda selagi Anda masih hidup di dunia.

Malam ke-25: Anda akan bebas dari siksa kubur.

Malam ke-26: Allah akan derajat amal kebaikan Anda sebagaimana derajat amal kebaikan Anda selama 40 tahun.
Malam ke-27: Anda akan secepat kilat bila melewati Siratalmustakim nanti.

Malam ke-28: Anda akan dinaikkan 1.000 kali oleh Allah di dalam surga kelak.

Malam ke-29: Allah akan memberi pahala kepada Anda seperti Anda menjalani ibadah haji 1.000 kali yang diterima Allah.

Malam ke-30: Allah menyuruh kepada Anda untuk memakan semua buah di surga, minum air kausar, mandi air salsabila (air surga), karena Allah Tuhan Anda, dan Anda hamba Allah yang setia.


so,, dont missing it guys,,,,

Selasa, 09 Agustus 2011

GET OUT THE BOX part 1

Get out the box,,,,,
( be creative thinker / kriting )

The First Day>>>
Jumat, 29 Juli 2011,, adalah hari yang begitu aku nantikan,,hari ini adalah pelaksanaan dari workshop persembahan dari DJARUM FOUNDATION dengan Pemateri CEO dari Jakarta,Trainer yang expert di Bidangnya yakni Haryo Ardito. Acara yang bertajuk “ GET OUT THE BOX” ini merupakan acara yang baru pertama kali di selenggarakan di jember, acara yang di ikuti 140 peserta yang terdiri dari mahasiswa dari berbagai fakultas di UNEJ, UNMUH, dan Universitas lain di sekitar Jember. Acara ini lumayan bergengsi juga, karena menghadirkan entertainer dari Jakarta yakni Desta club eighties, apa lagi gratisan tapi acaranya keren ( acara yang menjadi favorit mahasiswa ).
Acara yang dilaksanakan di gedung multimedia Fakultas Hukum Unej ini, berlangsung seru di pimpin oleh sang pembawa acara kita,mb fifi yang juga seorang beswan ( sebutan untuk penerima beswan djarum ) yang membawakan acara dengan begitu atraktifnya, satu hal yang saya suka,, sebagai penambah semangat MC memimpin sebuah yel – yel yaitu : KRITING ( creativ Thinker ),,, lalu kami menjawab:
- Amazing
- Fantastik
- Wonderful
- Ayeeeeeeeeeeeeeeeeeeee ( dengan lagu yang unik ),,,,,
Dan yel – yel ini terbukti membakar semangat para peserta untuk tetap stay on mengikuti acara ini.
Dan kini saatnya materi inti, Pemateri juga tidak kalah atraktif dalam menyampaikan materinya yang intinya bagaimana proses berfikir kreatif, beliau memaparkan materinya dengan di temani oleh beberapa video – video yang menarik, membuatku tetap semangat dan terus stay on mengikuti materi yang beliau sampaikan. Karena sempitnya waktu, mengingat hari itu hari Jumat di mana telah menjadi kewajiban buat sholat Jumat, maka acara di “pause” dulu,, sampai nanti jam 1 siang acara akan di mulai lagi,,,,
Kini jam 1 kurang 5 menit lagi,,peserta sudah bnyak yang datang dan mengantri di depan ruangan untuk bisa masuk ke dalam ruangan,,,, acara mulai lagi, kini kita di buat kelompok, dan di kasih tugas untuk membuat suatu program yang baru yang kreatif dan bermanfaat untuk masyarakat, bikin yel – yel, serta memberi nama kelompok kami,,, kelompokku amat solid meski kita baru mengenal satu sama lain karena masing – masing berasal dari fakultas yang beda, tapi aku lupa sama mereka yang aku inget ada Novi, ajeng, josh,salim, dan kawan2 lainnya, kelompok baru kami, kami beri nama SAPU JAGAD, dengan program unggulan kami “ Preman Hutan “, yaitu memberdayakan sampah masyarakat menjadi orang yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan dari kerusakan hutan yang mengintai negara kita ini,,,,dan Yel – yel kami pun tak kalah unik,,,, S.A.P.U JAGAD,,,,,,,,,,,,,,, setelah waktu yang di tentukan telah, habis kini saatnya kami mempresentasikan program kami,, yang maju adalah Josh dan Salim, mereka presentasi dengan gaya unik mereka yang menggemaskan karenanya kami begitu yakin bahwa kelompok kamilah yang terbaik, namun tak dapat dipungkiri pula bahwa penampilan dari kelompok2 lainnya juga tak bisa dipandang sebelah mata karena semua memiliki nilai kreatifitasnya masing2 jadi semuanya menjadi bagus,,,
Setelah semua klompok mempresentasikan program acara di akhiri, karena sudah menjelang magrib,,,,,tapi masih ada hari esok yang pasti bakalan lebih seru karena kedatangan tamu istimewa dari jakarta,,, ( heeemmmm,,, jadi gag sabar menanti hari esookk ,,,,,,,,,,)

( bersambung,,,,,,)


nih,, sedikit Dokumentasi "RTC" : GET OUT of THE BOX - BESWAN DJARUM


( Narsis DuLu akh,,,,,,,,,,,,,,hehehhe)


( sesi pemotretan bersama SoLmetQ, IRWIN )


( saat Istirahat,,,saatnya NdagEL bersama Mbak Ndayu,,the Funniest pren in RTC )


( biar makin eksisst,, poto dulu ma MC nya dunk,,,,,,capa tau bisa ketularan bisa jadi BESWAN taon Depan,,,amien )



( di penghujung acara,, Q sempatkan dulu poto bareng PEMATERInya lah,,, thx atas motivasinya Pak,,,,,,,, )








Berbagi tak pernah Merugi

alangkah indah
orang bersedekah
dekat dengan Allah
dekat dengan surga

takkan berkurang
harta yang bersedekah
akan bertambah
akan bertambah

Allah Maha Kaya
yang Maha Pemurah
yang akan mengganti
dan membalasnya
Allah Maha Kuasa
yang Maha Perkasa
semoga kan membalas surga

oh indahnya
saling berbagi
saling memberi
karna Allah

oh indahnya
saling menjaga
saling mengasihi
karna Allah
Allah.. Allah.. Allah.. Allah.. Allahu ya Rahman

mendengar lagu apik yang di bawakan oleh opick ini membuatku ma sahabat karibku Irwin, merasa terpanggil untuk melakukan sedekah, apalagi sekarang moment yang tepat untuk melakukan sedekah, karena mumpung di bulan ramadhan dimana pahala – pahala kebaikan di lipat gandakan oleh Alloh, akhirnya terputuskan suatu ide yakni sedekah kepada anak yatim di panti asuhan, karena mumpung lagu pas banget dengan moment sekarang, qm mengadakan buka bersama mereka, tentunya kami tak melakukan acara ini berdua, kami libatkan beberapa teman – teman terdekat kami ( wima, tira, mbak Galuh, maz bayu, hendra komting, septian, dan Indra ( FTP ), bahkan dek ica juga kami libatkan, si kecil anak ibu kos ini begitu antusias menyambut niat baik kami, karena tiap hari dia selalu menanyakan kapan harinya dan saat kami memasak ( karena memang kami memasak sendiri, sekalian latihan buat buka katering, hehehe, Sambil menyelam minum air ), dek ica dengan sabar menemani kami, dan membantu kami melakukan hal – hal yang ringan,, tapi kehadirannya lumayan meringankan pekerjaan kami, hmmm aku sayang ma dek ica,,( hehehe, kalo lagi akur di syang2 tapi kalo lage perang di buang2, hehehhe,,,maklumlah anak kecil,,)

( AKSI MAZ BAYU DALAM MEMBAWAKAN VIDEO MOTIVASI )

konsep acaranya yakni memutarkan video motivasi buat para anak yatim yang dibawakan langsung oleh mas Bayu, mereka begitu antusias atas kedatangan kami, bahkan jumlah mereka pun membengkak dari yang awalnya kami pastikan bahwa jumlah mereka hanya 30 orang, dan ternyata jumlah mereka 42 orang,( subhanalloh, sungguh ironis sekali dengan fakta kita ketika buber di kampus untuk maba, waktu itu pesertanya jauh sedikit dari yang di perkirakan, sehingga banyak jatah makanan yang tersisa ), namun senang rasanya bisa berbagi kebahagiaan dengan mereka,,
Setelah takjil berupa es menyegarkan tenggorokan kami, kami semua menunaikan sholat magrib terlebih dahulu,, baru di lanjutkan dengan makan bersama, di sebuah ruangan yang memang menjadi ruang makan bagi mereka,, lucunya lagi melihat tingkah polah mereka,,ada beberapa yang memilih makannya di bawah kolong meja,,( hhehehe,, kok mirip kucing yaaa),

( wah,,,asyiknya makan di bawah kolong meja,,,,,, )


( hayooooooo,,, sebelum makan berdoa dulu yah adek2,,,,,,)

( hmmm,,,ckckckck,,, panitia akwatnya narsisss beudd....... )



Setelah makan – makan selesai, aku dan temen – temen sempat berfoto bareng mereka,, hemm, rasanya rasa lelah untuk menyiapkan acara ini sirna sudah ketika melihat kebahagian yang terpancar dari wajah mereka, akhirnya waktu untuk sholat terawih telah tiba, acara kami sudahi dengan sholat taraweh bersama disana,,
Banyak hikmah yang dapat kami petik dari kunjungan pertama kita disana yakni lebih mensyukuri lagi nikmat Alloh yang telah di berikan kepada kita,karena kita lebih beruntung dari mereka yang sedari kecil tidak mempunyai orang tua, ya Alloh, semoga ini akan menjadi agenda tahunanku di tahun – tahun mendatang,,,amien,,,,,
Terima kasih juga buat temen – teman yang telah berpartisipasi atas terselenggaranya acara ini,, semoga Alloh lah yang membalasnya,,, dan marilah sobat janganlah kita menutup mata, ternyata masih banyak yang lebih kurang beruntung dari pada kita,,,, so,,, lets be “ orang yang pintar dalam bersyukur “..........

( hmmm,,semoga keakraban ini tidak berakhir disini,,, smoga nex time bisa main lagi,,,amiiiin )


( ini diaaa,,, panitia di balik kesuksesan acara kami,,,, thx yah sobb,,,,,)








Sabtu, 06 Agustus 2011

hadist seputar ramadhan,,,,,,

1. Keutamaan bulan Ramadan

• Hadis riwayat Abu Hurairah ra.:
Bahwa Rasulullah saw. bersabda: Apabila tiba bulan Ramadan, maka dibukalah pintu-pintu surga, ditutuplah pintu neraka dan setan-setan dibelenggu. (Shahih Muslim No.1793)

2. Wajib berpuasa Ramadan jika melihat hilal awal Ramadan dan berhenti puasa jika melihat hilal awal Syawal. Jika tertutup awan, maka hitunglah 30 hari

• Hadis riwayat Ibnu Umar ra.:
Dari Nabi saw. bahwa beliau menyebut-nyebut tentang bulan Ramadan sambil mengangkat kedua tangannya dan bersabda: Janganlah engkau memulai puasa sebelum engkau melihat hilal awal bulan Ramadan dan janganlah berhenti puasa sebelum engkau melihat hilal awal bulan Syawal. Apabila tertutup awan, maka hitunglah (30 hari). (Shahih Muslim No.1795)


• Hadis riwayat Abu Hurairah ra., ia berkata:
Rasulullah saw. bersabda: Apabila engkau melihat hilal (awal bulan Ramadan), maka hendaklah engkau memulai puasa. Apabila engkau melihat hilal (awal bulan Syawal), maka hendaklah engkau berhenti puasa. Dan apabila tertutup awan, maka hendaklah engkau berpuasa selama 30 hari. (Shahih Muslim No.1808)

3. Larangan berpuasa satu atau dua hari sebelum bulan Ramadan

• Hadis riwayat Abu Hurairah ra., ia berkata:
Rasulullah saw. bersabda: Janganlah engkau berpuasa satu atau dua hari sebelum Ramadan, kecuali bagi seorang yang biasa berpuasa, maka baginya silakan berpuasa. (Shahih Muslim No.1812)

4. Bulan yang berjumlah 29 hari

• Hadis riwayat Ummu Salamah ra.:
Bahwa Rasulullah saw. pernah bersumpah tidak akan menemui sebagian istri-istrinya selama sebulan. Dan setelah 29 hari berlalu, beliau datang menemui mereka. Kemudian beliau ditanya: Wahai Nabi! Baginda bersumpah tidak akan menemui kami selama satu bulan. Mendengar itu, beliau bersabda: Sesungguhnya bulan itu berjumlah 29 hari. (Shahih Muslim No.1816)

5. Arti pernyataan Nabi saw. bahwa dua bulan yang terdapat hari raya, jumlah harinya tidak berkurang

• Hadis riwayat Abu Bakrah ra.:
Dari Nabi saw., beliau bersabda: Dua bulan yang terdapat hari raya, harinya tidak berkurang; hari raya Ramadan dan bulan Zulhijah. (Shahih Muslim No.1822)

6. Waktu berpuasa dimulai sejak terbitnya fajar dan seseorang dibolehkan makan dan lainnya sampai terbit fajar, sifat fajar yang berkaitan dengan masuknya waktu berpuasa serta masuknya waktu salat subuh dan sebagainya

• Hadis riwayat Adi bin Hatim ra.:
Ketika turun ayat: Sehingga nyata bagimu benang yang putih dari benang yang hitam, yaitu fajar, maka Adi bin Hatim berkata kepada Rasulullah saw: Wahai Rasulullah, sungguh saya meletakkan benang berwarna putih dan benang berwarna hitam di bawah bantalku, sehingga aku dapat mengenali antara waktu malam dan waktu siang hari. Rasulullah saw. bersabda: Sesungguhnya bantalmu itu sangat lebar. Sesungguhnya yang dimaksud adalah hitamnya (gelapnya) malam dan putihnya (terangnya) siang pada saat fajar. (Shahih Muslim No.1824)


• Hadis riwayat Sahal bin Saad ra., ia berkata:
Ketika turun ayat: Makan dan minumlah hingga nyata bagimu benang yang putih dari benang yang hitam. Beliau berkata: Seorang lelaki mengambil seutas benang yang berwarna putih dan seutas benang berwarna hitam. Lalu ia makan sampai kedua benang tersebut kelihatan jelas olehnya, sampai akhirnya Allah menurunkan ayat kelanjutannya Pada waktu fajar, sehingga persoalannya menjadi jelas. (Shahih Muslim No.1825)


• Hadis riwayat Abdullah bin Umar ra.:
Dari Rasulullah saw. bahwa beliau bersabda bahwa ketika Bilal mengumandangkan azan pada malam hari, maka makan dan minumlah kalian sampai engkau mendengar azan yang dikumandangkan oleh Ibnu Ummu Maktum. (Shahih Muslim No.1827)


• Hadis riwayat Ibnu Masud ra., ia berkata:
Rasulullah saw. bersabda: Janganlah sekali-kali azan Bilal itu mencegah salah seorang di antara kalian untuk makan sahur, karena Bilal mengumandangkan azan atau memanggil pada malam hari adalah untuk mengingatkan orang yang sedang salat qiyam (akan dekatnya waktu fajar) dan untuk membangunkan orang yang masih tidur. Selanjutnya beliau bersabda: Janganlah engkau hiraukan ucapan seseorang bahwa fajar itu begini begini sambil membenahi letak tangannya kemudian mengangkatnya ke atas, sesungguhnya fajar yang dimaksud ialah begini, sambil merenggangkan celah di antara kedua jarinya. (Shahih Muslim No.1830)

7. Keutamaan sahur, sunat mengakhirkan makan sahur dan menyegerakan berbuka

• Hadis riwayat Anas ra., ia berkata:
Rasulullah saw. bersabda: Makan sahurlah kalian, karena pada makan sahur itu terdapat keberkahan. (Shahih Muslim No.1835)


• Hadis riwayat Zaid bin Tsabit ra., ia berkata:
Kami pernah makan sahur bersama Rasulullah saw. Kemudian kami melaksanakan salat. Kemudian saya bertanya: Berapa lamakah waktu antara keduanya (antara makan sahur dengan salat)? Rasulullah saw. menjawab: Selama bacaan lima puluh ayat. (Shahih Muslim No.1837)


• Hadis riwayat Sahal bin Saad ra.:
Bahwa Rasulullah saw. bersabda: Orang-orang itu senantiasa dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka. (Shahih Muslim No.1838)

8. Menjaga lidah bagi yang berpuasa

• Hadis riwayat Abu Hurairah ra., ia berkata:
Rasulullah saw. bersabda: Apabila salah seorang dari kalian bengun dalam keadaan berpuasa, maka janganlah ia berbicara jorok dan kotor, maka jika seseorang dicaci atau diperangi, maka hendaklah ia berkata: Aku sedang berpuasa, aku sedang berpuasa. (Shahih Muslim No.1941)

9. Keutamaan puasa

• Hadis riwayat Sahal bin Saad ra., ia berkata:
Rasulullah saw. bersabda: Sesungguhnya di dalam surga itu terdapat pintu yang bernama Rayyan. Orang-orang yang berpuasa akan masuk lewat pintu itu pada hari kiamat. Tidak ada orang selain mereka yang masuk bersama mereka. Ditanyakan: Di mana orang-orang yang puasa? Kemudian mereka masuk lewat pintu tersebut dan ketika orang yang terakhir dari mereka sudah masuk, maka pintu itu ditutup kembali dan tidak ada orang yang akan masuk lewat pintu itu. (Shahih Muslim No.1947)

10. Membayarkan tanggungan puasa orang yang telah meninggal

• Hadis riwayat Aisyah ra.:
Bahwa Rasulullah saw. bersabda: Barang siapa yang meninggal dunia dan ia mempunyai tanggungan puasa, maka walinya harus berpuasa untuk membayar tangungannya. (Shahih Muslim No.1935)


• Hadis riwayat Ibnu Abbas ra.:
Bahwa seorang perempuan datang kepada Rasulullah saw. dan berkata: Sesungguhnya ibuku telah meninggal dan ia mempunyai tanggungan puasa sebulan. Beliau bertanya: Apa pendapatmu jika ibumu mempunyai utang kepada orang lain, apakah engkau akan membayarnya? Ia menjawab: Ya (aku akan bayar). Beliau bersabda: Utang kepada Allah adalah lebih berhak untuk dibayar. (Shahih Muslim No.1936)

11. Memilih puasa atau tidak puasa dalam bepergian

• Hadis riwayat Aisyah ra., ia berkata:
Hamzah bin Amru Al-Aslami bertanya kepada Rasulullah saw. tentang puasa dalam perjalanan, maka beliau menjawab: Jika engkau mau, berpuasalah dan jika engkau tidak mau, maka boleh tidak puasa. (Shahih Muslim No.1889)


• Hadis riwayat Abu Darda ra., ia berkata:
Kami pernah bepergian bersama Rasulullah saw. di bulan Ramadan pada hari yang sangat panas, sehingga sampai sebagian kami terpaksa harus menutupkan tangan pada kepalanya, karena teriknya matahari. Kami semua tidak ada yang berpuasa kecuali Rasulullah saw. dan Abdullah bin Rawahah. (Shahih Muslim No.1892)

12. Boleh berpuasa atau berbuka di siang hari bulan Ramadan bagi yang bepergian bukan untuk maksiat apabila jarak perjalanan minimal kira-kira 45 km, dan bagi orang yang mampu lebih baik berpuasa dan bagi yang keberatan boleh tidak puasa

• Hadis riwayat Ibnu Abbas ra.:
Bahwa Rasulullah saw. bepergian pada tahun penaklukan kota Mekah di bulan Ramadan. Beliau tetap berpuasa hingga tiba di daerah Kadid, beliau tidak berpuasa. Dan para sahabat Rasulullah saw. selalu mengikuti kejadian demi kejadian karena perintahnya. (Shahih Muslim No.1875)


• Hadis riwayat Jabir bin Abdullah ra., ia berkata:
Adalah Rasulullah saw. pada suatu perjalanan melihat seorang laki-laki dikerumuni orang banyak sehingga ia hampir-hampir tidak dapat dikenali. Kemudian beliau bertanya: Ada apa dengannya? Para sahabat menjawab: Dia sedang berpuasa. Rasulullah saw. bersabda: Bukan termasuk kebaikan kalian berpuasa dalam perjalanan. (Shahih Muslim No.1879)


• Hadis riwayat Anas Bin Malik ra.:
Anas ra. pernah ditanya tentang berpuasa pada bulan Ramadan dalam perjalanan? Dia menjawab: Kami pernah bepergian bersama Rasulullah saw. pada bulan Ramadan, yang berpuasa tidak mencela yang tidak puasa dan yang tidak puasa juga tidak mencela yang berpuasa. (Shahih Muslim No.1884)

Semoga bermanfaat!

BIG SALE, OBRAL PAHALA DI BULAN RAMADHAN,,,,,,

( serial RAmadhan )

Ramadhan is Coming agains,,,
sangat wajarlah kalo umat muslim di seantero jagad raya ini begitu merindukan bulan ini pasalnya pada bulan yang sangat Istimewa ini Alloh melimpahkan kemurahanNya, buktinya pada bulan ini ada program OBRAL PAHALA besar – besaran, seakan tak mau kalah dengan Dept.Store yang juga mengadakan diskon besar – besaran menjelang Hari Raya Idul Fitri, berikut adalah rincian obral pahala yang di tawarkan, yang pastinya bikin kita nyesel kalo gag kebagian,,,,( Yuk, kita intip satu per satu rincian tiap amal kebaikan yuk,,,,,)
1.SHOLAT
Kita tahu, bahwa diasumsikan 1 bulan Ramadhan terdiri dari 30 hari. Dalam 1 hari ada 5 kali waktu salat. Selain itu, kita juga tahu bahwa jika kita menjalankan salat wajib berjamaah, maka pahalanya adalah 27 kali lipat daripada salat sendirian. Kemudian,berhubung bulan Ramadhan, maka pahala untuk salat wajib dinaikkan menjadi 70 kali lipat!!!
Mari kita hitung sama-sama pahala yang akan didapat dalam 30 hari di bulan Ramadhan.
-total hari =30 hari.
-jumlah waktu salat tiap hari =5 waktu salat.
-total salat dalam 30 hari = 5 x 30
= 150 salat
pahala solat wajib di rumah=1
pahala solat wajib jamaah di masjid=27
pahala solat wajib bln Ramadhan=70
diasumsikan,kita selalu salat wajib dalam bulan ramadhan (30 hari) dan dilaksanakan jamaah di masjid, maka hitungan pahala yg kita dapatkan adalah:
= 150 x 27 x 70
= 283.500 pahala !!
jika hanya solat wajib sendiri di rumah dan tidak di bulan ramadhan,maka hitungannya kurang lebih seperti ini:
= 150 x 1 x 1
= 150 pahala
jika 283.500 : 150 hasilnya adalah 1.890.
Artinya,setiap kita melakukan salat wajib berjamaah di bulan Ramadhan,sama artinya kita mendapatkan pahala dari salat sejumlah 1.890 kali salat wajib biasa di rumah pada waktu hari-hari tidak di bulan Ramadhan.
YA!! pahala 1 kali salat wajib berjamaah di bulan Ramadhan SAMA DENGAN pahala 1.890 kali salat wajib munfarid tidak di bulan Ramadhan!!!
2. SEDEKAH
Pada bulan Ramadhan, setiap sedekah diibaratkan menanam padi yang tumbuh 7 tangkai. Pada tiap-tiap tangkai menghasilkan 100 bulir padi.
Misalkan kita sedekah 1000 rupiah. maka total sedekah kita akan dikalikan sebagai berikut:
= 1000 x 7 x 100
= 700.000 rupiah !!
Bayangkan klo dalam 30 hari, total kita sedekah sebesar 30 ribu saja, maka total sedekah kita akan menjadi:
= 30.000 x 700
= 21.000.000 !!!
YA!!! sedekah 30.000 SETARA dengan sedekah 21 JUTA!!!
*ini obral juga

3.BACA ALQURAN
-pahala membaca Al Quran= 1 kebaikan utk 1 huruf
-pahala membaca Al Quran diawali dengan wudhu=dikalikan 3
-pahala membaca Al Quran di bulan Ramadhan=dikali 10
Asumsi dalam 1 bulan Ramadhan khatam 1 kali, dan selalu diawali dengan berwudhu dulu, maka hitungannya adalah sebagai berikut:
= 6.235 ayat x 3 x 10
= 187.050 pahala kebaikan (dalam satuan ayat)
Padahal, pahala kebaikan itu dihitung per 1 huruf, bukan per 1 ayat. Bisa dibayangkan apabila 1 ayat berisi katakanlah rata-rata 20 huruf, maka total pahala kebaikan yg didapat:
= 187.050 x 20
= 3.741.000 pahala kebaikan!!!

*ni juga bener2 obral gila2an

…eitss tunggu dulu,
blm lagi klo misalnya kita melakukan ibadah pas bertepatan pada malam Lailatul Qadar. Disebutkan bahwa pada malam itu, adalah malam yang lebih baik daripada 1000 bulan (83 tahun 4 bulan). Coba saja dikalikan, misalnya pada malam itu kita salat isyak berjamaah di masjid + salat tarawih juga + membaca Al Qur’an. Berapa lagi bonus pahala yg kita dapatkan??

Tambahan lagi pembaca, ini misal aja nih. Klo mau masuk surga kan katanya harus banyak melakukan amal kebajikan. Kalau banyak melakukan amal kebajikan tu kan pasti dapat pahala banyak juga. Terus, ya masak mau masuk surga
gratis. Kita mau pinter,sekolah aja bayar?!
Nah,klo udah tau itung-itungan di atas, paling gk kan kita jadi tahu, klo selama bulan Ramadhan, kita bisa meraup banyak sekali pahala!! Nah, pahala-pahala tadi kalau diakumulasi selama hidup kita, semoga bisa jadi deposito pada saat nanti penentuan antara surga dan neraka.
Nah, sobat muda sekalian,,, udah tau kan kalo di BULAN RAMADHAN emang Bulan Obral PAHALA,,,so, masak kita mau melewatkannya,, kan eman2 banget tuh,,,,,sapa tau jumlah pahala yang kita dapatkan di bulan ini mampu menambal dosa – dosa yang telah lalu,,,,
**tentu tidak hanya sebatas hitung2an ini saja. Hanya Allah SWT yang Maha Tau, semua tergantung akan niat kita, so harus lillahi ta’ala yah sobat,,,,,,,,,,,,,,

my activity

BUKA BARENG MABA (BBM )
Semarak Ramadhan 1432 H
Jumat, 5 Agustus 2011, Asy – Syifa kembali menggelar sebuah acara yang spesial bagi Mahasiswa baru angkatan 2011 yang baru saja menjadi bagian dari keluarga besar Fakultas Farmasi Universitas Jember, Acara yang telah di persiapkan sejak 2 bulan sebelumnya oleh panitia, acara buber kali ini mengangkat tema “SEMARAK RAMADHAN 1432 H”, dengan menghadirkan Ustadz Bagus S, S.T sebagai pematerinya.
Adapun kepanitiaan yang terbentuk di balik terselenggaranya acara ini adalah : Alif sebagai ketua panitia, Ima sebagai sekretaris yang selalu di sibukkan dengan adminitrasi terkait acara ini misalnya proposal, Tira sebagai bendahara yang harus memutar otak ekstra untuk me – manage keuangan, dan beberapa Koordinator masing – masing sie yang bertanggung jawab atas job disk nya masing – masing, misalnya Nina sebagai sie acara yang bertanggung jawab selama proses berlangsungnya acara, Krisna sebagai sie perlengkapan yang bertanggung jawab untuk menyiapkan peralatan yang di butuhkan, Irwin sie Humas yang ribet dengan undangan dan promosi kepada Maba, pada Sie Pubdekdok yang di kepalai oleh Ajeng yang harus menyiapkan stiker buat maba dan dokementasi saat acara berlangsung, dan siska sebagai sie konsumsi yang bertanggung jawab atas makanan buat peserta dan panitia, dan tentunya mereka tak bekerja sendirian tanpa bantuan teman - teman asy – syifa yang lainnya, yang saling bahu membahu demi kelancaran acara ini, persiapan yang kami persembahkan demi kelancaran acara ini tidak berjalan mulus, karena selama persiapan itu kami menghadapi masalah – masalah yang lumayan rumit untuk kami pecahkan bersama, yakni tanggal pelaksanaan yang menjadi rencana awal yakni tanggal 4 agustus tidak direstui oleh Bapak Yudi sebagai Pembantu Dekan 3, karena tanpa restu dari beliau acara kami tidak dapat terselenggarakan, akhirnya para panitia harus memutar otak mencari hari lain untuk pelaksanaan BBM, akhirnya rapat demi rapat yang di adakan panitia memutuskan tanggal 5 agustus sebagai hari pelaksanaan BBM ini, tentunya dengan banyak pertimbangan kami memutuskannya, rapat yang dilakukan tak hanya di Musola Mungil kami Baitus Syifa, yang selama ini menjadi saksi bisu perjuangan kami menyiapkan acara ini namun kami juga pernah rapat online melalui via chatting di Facebook, mengingat beberapa panitia yang saat itu sedang di luar kota, misalnya Mas Bayu, Kun Rasyida, Rossa dan beberapa teman lainnya. Subhanalloh, semoga Alloh membalas setiap jerih payah panitia untuk acara ini.
Tanggal pelaksanaan yang telah disepakati telah tiba, berdasarkan rapat terakhir untuk menggelar acara ini memutuskan bahwa panitia kumpul di kampus jam 1 untuk berbenah menyiapkan tempat yang akan digunakan saat acara yaitu Ruang Kuliah 1 Fakultas Farmasi Jember, tentunya sie perlengkapan yang di sibukkan saat moment ini, mereka harus memasang sound sistem, viewer, membersihkan ruangan,menggelar karpet, menata meja dan lain – lainnya, tentunya mereka di bantu dengan teman – teman lainnya, di waktu yang bersamaan ada tim yang sudah bersiaga meracik es buah sebagai takjlnya,sebuah perpaduan kerja sama yang harmonis,jam 3 kurang lima belas menit lagi, persiapan kami telah 99% matang, lantas panitia sholat ashar berjamaah terlebih dahulu sebelum acara dimulai dan akan ada banyak undangan yang akan datang menghadiri acara kami, solat jamaah telah usai, waktu juga telah menunujukan pukul 3, namun masih belum ada satupun undangan yang terdiri dari MABA, donatur, dan beberapa Undangan dari organisasi ekstra kampus seperti FSUKI dan LDK Al – Hikmah, maunpun intra Kampus yakni UKM yang ada di Fakultas Farmasi seperti Pring Kuning, Lingkar, Essensi, Fassenden,perwakilan dari BEM yang menunjukan batang hidungnya untuk menghadiri acara kami, namun kami maklum mungkin masih sholat ashar terlebih dahulu, karena waktu yang kami tetapkan terlalu mapet dengan waktu ashar, maklumlah sewaktu menetapkan jadwal susunan acara masih menggunakan jadwal imsakiyah yang lama, dimana waktu ashar masih jam 2.45 namun memasuki ramadhan waktu ashar menjadi jam 3, jadi kami memaklumi adanya keterlambatan dari peserta.
Menit ke menit terus berlalu, dan waktu telah menunjukan pukul 4, namun jumlah peserta yang hadr masih belum sesuai dengan yang kami harapkan, masih terlalu sedikit untuk bisa memulai acaranya, Nina sebagai sie acara mulai gelisah menghadapi fakta yang begitu mengecewakan ini, mengingat upaya kami selama ini dalam menyiapkan acara ini tidak disambut baik dengan antusiasme peserta khususnya MABA yang bagi kami begitu spesial sehingga kami mengadakan acara penyambutan bagi mereka, sie acara yang sudah menetapkan susunan acara, terpaksa harus mencari strategi baru untuk kelangsungan acara ini, karena susunan acara yang awal sudah tidak cocok lagi karena molornya waktu yang sangat signifikan, yang sedari awal ditetapkan bahwa acara dimulai jam 3 atau setidaknya jam 3.15, kini karena keterlambatan peserta acara baru dimulai pukul 4.15, tentunya banyak agenda yang harus di hapuskan. Irwin sebagai Koordinator Humas yang bertanggung jawab atas penyampaian Informasi kepada MABA tak kalah gelisahnya, karena merasa tak berhasil mempropaganda MABA untuk menghadiri acara kami, tapi MABA tahun ini beda dengan MABA tahun sebelumnya yang begitu antusias menghadiri acara serupa, meskipun tahun lalu MABA di tarik iuran, namun mereka tetap semangat.
Akhirnya acara di mulai pada pukul 4.15, setelah MC ( septian ) membuka acara ini, dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Bambang selaku dekan Fakultas Farmasi dan Alif sang ketua panitia acara ini, sambutan telah selesai kini saatnya untuk tilawah oleh Hendra yang membacakan surat Al – Baqoroh 183 – 184, setelah itu pemutaran video motivasi oleh Mas bayu, Videp ini bertujuan memberikan motivasi kepada para maba yang baru memasuki dunia kampus. video motivasi yang di buat oleh Danang, seorang mahasiswa IPB yang mampu memotivasi banyak orang karena kisah hidupnya, dia mampu memeluk semua mimpi – mimpinya, berawal dari coretan tangannya yang menuangkan semua mimpinya dalam secarik kertas, kemudian dengan kesungguhan usaha dan Doa yang terus ia panjatkan kepada Alloh, satu per satu mimpi – mimpinya itu berhasil ia taklukkan,( Subhanalloh, is amazing life,,,,), setelah video selesai, materi dari Ust. Bagus yang sepertinya sesuai dengan video yang kami putarkan yaitu memotivasi MABA untuk berani bermimpi dan berusaha untuk menggapainya, dan tak terasa waktu yang di nanti pun tiba, yakni Adzan Magrib, acara segera di akhiri dengan doa bersama yang di bawakan langsung oleh sang pemateri.
Segarnya takjil berupa es buah dengan perpaduan warna yang menarik dari perbaduan buah sebagai isinya yaitu : semangka, pepaya,melon, nanas, nutrijel, telah lewat di kerongkongan kami semua dan mampu mengurangi dehidrasi tubuh yang sedari pagi tidak terisi oleh air, setelah takjil dengan segelas es buah, kami lanjutkan dengan sholat magrib berjamaah, kemudian baru buka dengan makanan yang tak kalh spesialnya dengan takjil kami, catering makanan yang telah kami pesan dengan menu ayam bakar kepada siska mampu menggugah nafsu makan kami, karena selain penampilannya menarik soal rasa juga tak kalah menariknya, kami puas karena hasrat makan kami telah terpenuhi, sambil menunggu waktu untuk terawih, Mas Bayu kembali menggelar aksinya dengan memutarkan video tentang Mentoring, video ini merupakan sebuah testimony yang cocok dengan launching-nya program baru kami yang bertajuk “ CTM” atau kepanjangan dari Club to be a True Moslem, ini adalah sebuah program baru di asy – syifa dan sebenarnya sudah menjadi program lama untuk di kampus – kampus lainnya, namun dengan nama yang berbeda – beda, inti dari program ini adalah suatu wadah dimana saling mempelajari Islam secara keseluruhan dimulai dari dasar – dasar dan juga pengawalan langsung yang di lakukan oleh mentor agar dapat langsung di aplikasikan ke dalam kehidupan sehari - hari, selain itu juga sebagai suatu wadah dimana nanti tiap 1 kelompok bisa sharing segala hal dalam forum, mau curhat tentang keluarga, masalah kuliah, apapun tak terbatas alias unlimited topik yang mau di sharingkan, manfaat yang lain juga mempererat tali persaudaraan. Adapun yang akan mejadi mentor atau pendamping adalah kakak tingkat, sehingga akan terjalin hubungan kekeluargaan antara kakak angkatan dan adik angkatan, dan kominikasi yang terjalin adalah komunikasi 2 arah, artinya tidak ada yang menjadi guru pada forum ini, semuanya saling belajar kepada satu sama lain karena tiap minggunya akan bergantian tugas siapa yang akan memberikan tausiah kepada temannya, setidaknya seperti itulah gambaran tentang apa itu CTM, untuk di Asy – syifa sendiri program ini masih benar – benar baru, sekarang saja masih ada 1 kelompok CTM yang terus berjalan tiap minggunya, kelompok ini langsung di mentoringi langsung oleh dosen farmasi yakni Bu. Afifah, dan banyak manfaat yang bisa dirasakan oleh peserta CTM ini, hal ini juga terjadi di beberapa tempat lain seperti di Fakultas Farmasi UGM yang telah mewajibkan adanya mentoring sebagai salah satu mata kuliah wajib disana(agama islam), ini sebuah bukti bahwa urgensinya mentoring sebagai wadah penyelamat generasi muda khususnya mahasiswa di ambang batas kehancuran modernisasi yang makin tak terarah ini.
Dengan berakhirnya launching program CTM ini, berakhir pula serangkaian acara buber pada Ramadhan tahun ini, namun untuk panitia, masih ada beberpa tugas yang belum selesai yakni merapikan tempat seperti semula untuk itu, panitia sholat taraweh di kampus dan setelah itu membenahi semuanya, setelah selesai berbenah kamipun mengevaluasi acara kami dan telah kami temukan jawaban atas sedikitnya MABA yang datang yaitu , tanggal pelaksanaan yang tidak tepat, karena banyak MABA yang pulang kampung, makumlah masih baru menjadi mahasiswa, gejala home sick masih sering mengincar mereka, tapi tidak masalah meski sedikit yang datang namun antusiasme mereka kkepada asy – syifa makin terpancar hal ini dapat di lihat dari jawaban mereka di lembar feed back yang di berikan oleh panitia, kebanyakan dari mereka menyatakan bahwa akan merindukan kegiatan serupa.
Tetap semangat buat teman – teman asy – syifa, jangan pernah letih untuk tetap berusaha dan berkarya demi tegaknya agama Islam di bumi kampus Farmasi, memang untuk sekarang tidak ada yang menggaji atas setiap peluh yang kita teteskan dalam gerak kita, namun ingatlah janji Alloh untuk para hambaNya yang berusaha menegakkan agamaNya, bukankah Alloh tidak pernah berbohong?? So, tak perlu ragu atas janji pahala yang telah di janjikan untuk kita asalkan kita tetap istiqomah dijalanNya, aminnn
Ya Alloh,
Kami titipkan hati ini padaMu
Jagalah agar selalu istiomah di JalanMu,,
Satukanlah derap langkah kami
Agar kami tak pernah letih dan jemu
Untuk melangkah menegakan agamaMu
Hingga jantung ini berhenti berdetak,,,,,